Surat Az Zumar 53-54: Jangan Berputus Asa dari Rahmat Allah SWT
mahmuda attar husseinJum'at, 30 Desember 2022 - 06:00 WIB
Surat Az Zumar 53-54: Jangan Berputus Asa dari Rahmat Allah SWT. (Foto: Istimewa).
LANGIT.ID, Jakarta - Seorang muslim dianjurkan tetap berbaik sangka kepada Allah SWT. Al Quran surat Az Zumar ayat 53-54 meminta umat Islam tak berputus asa dengan rahmat Allah SWT.
Allah Ta'ala dalam surat tersebut berfirman yang artinya: "Katakanlah: Hai hamba-hamba-Ku yang malampaui batas terhadap diri mereka sendiri, janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sesungguhnya Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (QS Az Zumar : 53)
"Dan kembalilah kamu kepada Tuhanmu, dan berserah dirilah kepada-Nya sebelum datang azab kepadamu kemudian kamu tidak dapat ditolong (lagi)." (QS Az Zumar : 54)
Dalam tafsir ringkas Kementerian Agama untuk surat Az Zumar ayat 53, digambarkan betapa buruknya sanksi yang diperoleh orang-orang yang durhaka.
Segala apa yang sudah mereka peroleh di dunia tidak memberi manfaat sedikit pun untuk keselamatan mereka. Ayat-ayat berikut menggambarkan betapa Allah itu maha pengasih lagi maha pengampun bagi hamba-hambaNya.
Sementara ayat 54, dalam tafsir Hidayatul Insan bi Tafsiril Qur'an oleh Ustadz Marwan Hadidi bin Musa, seorang muslim diminta ikhlas dalam beramal, sebab tanpa keikhlasan amalan tersebut tidak berarti apa-apa.
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.