Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Senin, 25 September 2023
home community detail berita

Jelang Idul Adha, LMI Gelar Pelatihan Juru Sembelih Halal

tim langit 7 Senin, 19 Juni 2023 - 16:13 WIB
Jelang Idul Adha, LMI Gelar Pelatihan Juru Sembelih Halal
Lembaga Managemen Infaq (LMI) mengadakan pelatihan juru sembelih halal. Kegiatan ini untuk edukasi tata cara penyembelihan hewan kurban sesuai syariat
skyscraper (Desktop - langit7.id)
LANGIT7.ID-, Surabaya- - Lembaga Managemen Infaq (LMI) mengadakan pelatihan juru sembelih halal. Kegiatan ini untuk edukasi tata cara penyembelihan hewan kurban sesuai syariat dan kesehatan.

Penyembelihan yang sesuai syariat akan menghasilkan daging kurban yang halal dan aman dikonsumsi. Pelatihan ini digelar di Masjid At-Tauhid, Dusun Kluwung, Desa Cabean, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Pelatihan ini mengajak seluruh panitia kurban, yang terdiri dari ustaz dan santri putra SMP Ibnu Batutah. Mereka mengikuti pelatihan supaya ketika penyembelihan hewan berlangsung dapat dilakukan berdasarkan ketentuan yang ada.

Baca juga:Perbedaan Idul Adha 1444 H, DPR Ajak Jaga Kebersamaan dan Persaudaraan

Edukasi enyembelihan halal disampaikan ketua tim pemateri dari Juleha (Juru Sembelih Halal) Jombang, Kholis. Dia menekankan tiga teknik yang harus dikuasai serta harus sering dilatih yaitu teknik perobohan hewan, teknik sembelih, dan teknik asah bilah.

Selain itu, untuk memaksimalkan proses tersebut dilakukan praktik atau simulasi supaya peserta tidak kebingungan dan kesulitan melakukan penyembelihan ketika hari raya. “Kami ajak peserta lakukan simulasi supaya mendapat gambaran nyata dalam menangani hewan kurban”, ujarnya.

Perwakilan LMI Jawa Timur 7, Agus Hariono menyebutkan, pelatihan ini penting karena panitia kurban harus menguasai manajemen kurban.

“Orang-orang yang terlibat dalam tim sembelih harus tahu penyembelihan hewan serta pengemasan daging agar ketika penyaluran dalam keadaan segar dan tentunya halal," terangnya.



(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Senin 25 September 2023
Imsak
04:16
Shubuh
04:26
Dhuhur
11:48
Ashar
14:57
Maghrib
17:51
Isya
19:00
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ
Katakanlah, “Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.”
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan