Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 14 Februari 2025
home lifestyle muslim detail berita

Cerita Bryan Domani saat Salat: Aku Merasa Lega dan Nangis

esti setiyowati Selasa, 01 Agustus 2023 - 12:30 WIB
Cerita Bryan Domani saat Salat: Aku Merasa Lega dan Nangis
Aktor muda berbakat Bryan Domani
LANGIT7.ID-, Jakarta- - Aktor muda berbakat Bryan Domani disebut menginspirasi Refal Hady dalam soal ibadah. Menurut Refal, Bryan adalah sosok yang tak pernah lalai salat lima waktu.

Namun siapa sangka, Bryan mengaku dirinya sempat menjadi "Islam KTP". Salah satu pemeran di film "Ketika Berhenti di Sini" ini, mengungkapkan bahwa dirinya bukan orang rajin salat, meski terlahir sebagai seorang muslim.

Seiring perjalanan hidupnya, banyak hal yang mengubah Bryan sehingga mulai belajar merutinkan salat.

Berawal dari pandemi Covid-19, di mana sulung dari dua bersaudara ini tidak bisa bekerja dan sulit beraktivitas di luar rumah. Apalagi saat itu, ada tiga film besar yang dibintanginya siap dirilis.

"Pas itu aku merasa seperti di atas angin karena semua film aku sudah mau tayang, ada 3 film besar. Tapi apa yang terjadi? Pandemi." kata Bryan dalam wawancaranya bersama Teuku Wisnu, di Podcast The Pars, dilihat Senin (31/7/2023).

"Tanggal tayang padahal udah siap, udah ngerasa sombong, tapi pandemi 6 bulan nggak ngapa-ngapain. Awal-awal kan kita kosong, aku mikir kayak 'kenapa sekarang?' kesel banget. Udah berapa tahun kerja padahal," terangnya.

Kondisi pandemi kemudian mengubah sudut pandang Bryan.
Aktor bernama lengkap Bryan Elmi Domani itu pun mulai berpikir untuk beribadah. Ia mengaku ada panggilan salat saat itu.

"Pas pandemi aku akhirnya mikir, apa susahnya sih salat sekali lima menit, dalam sehari 25 menit lah. Tapi butuh waktu banget sih itu," ungkap pria kelahiran 9 Juli 2023 ini.

"Ada satu momen aku memaksa untuk ibadah, ada momen aku merasa lega dan nangis," lanjut Bryan.

Saat mulai mendirikan salat lima waktu, Bryan mengaku kesulitan terlebih saat subuh.

"Jujur susah sih, awalnya. Apalagi subuh. Awalnya belajar tapi pelan-pelan baru nyadar. Aku dikasih ketemu coach ini karena ini, dikasih tasbih (sama orang) karena ini, dikasih syuting Merindu Cahaya De Amstel mungkin karena ini. Mulai nyadar mungkin itu alasan perjalanan-perjalanan itu," cerita kakak dari Megan Domani ini.



(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 14 Februari 2025
Imsak
04:30
Shubuh
04:40
Dhuhur
12:10
Ashar
15:23
Maghrib
18:19
Isya
19:30
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan