Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 16 Januari 2025
home wirausaha syariah detail berita

PTPN I Regional 4 Target Produksi Tebu Capai 100 Ton per Hektare

tim langit 7 Sabtu, 13 Januari 2024 - 12:00 WIB
PTPN I Regional 4 Target Produksi Tebu Capai 100 Ton per Hektare
PTPN I Regional 4 kian mematangkan program kerja untuk pencapaian kinerja di 2024 secara optimal
LANGIT7.ID-, Jakarta- - PT Perkebunan Nusantara (PTPN) I Regional 4 kian mematangkan program kerja untuk pencapaian kinerja di 2024 secara optimal. Langkah ini dilakukan setelah aksi korporasi yang dilakukan Holding Perkebunan Nusantara

Pada komoditas tebu, program yang dijalankan adalah produktivitas 8 ton gula/Ha (P8T), dimana fokus Regional 4 nantinya pada pencapaian produktivitas tebu menjadi 100 ton/Ha.

P8T ini akan dijalankan oleh Regional 4 pada lahan tebu seluas 12.150 Ha atau 89,7% dari total luasan lahan tebu P8T yang dikelola PTPN I Regional 4 dan Regional 5.

“Regional 4 akan berperan aktif dalam upaya mewujudkan Swasembada Gula Nasional, salah satunya melalui program P8T,” terang Subagiyo, Region Head PTPN I Regional 4.

Baca juga:Cerita Ummi Salamah Sukses Jual Jamu Akar Jawi hingga ke Mancanegara

Berdasarkan proyeksi perhitungan, program P8T yang dijalankan ini akan menghasilkan produksi tebu sejumlah 1.039.166 ton tebu. Beberapa strategi dilakukan untuk mensukseskan pencapaian 100 ton/Ha, yaitu penambahan pupuk pada 5.013 Ha lahan tebu, perbaikan drainase, hingga kualitas pengairan yang ditingkatkan.

Selain pada tanam tebu, Regional 4 juga berfokus pada strategi pencapaian produksi dengan pengawalan tebang, dimana tebu akan ditebang dengan tingkat kemasakan yang optimal, yaitu pada umur 11-12 bulan.

“Kami optimis bahwa nantinya dengan perbaikan pengelolaan tebu di tahun 2024 ini, angka-angka produksi yang kami targetkan bisa tercapai. Sejumlah 1,04 Juta ton tebu yang diproyeksikan ini akan digilingkan pada pabrik gula di bawah Holding Perkebunan Nusantara, dimana akan mendukung program P8T yang dijalankan,” tegas Subagiyo.

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 16 Januari 2025
Imsak
04:18
Shubuh
04:28
Dhuhur
12:06
Ashar
15:30
Maghrib
18:19
Isya
19:33
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan