Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Rabu, 22 Januari 2025
home global news detail berita

Muhammadiyah Tetapkan Lebaran 10 April 2024, Berikut Lokasi Shalat Idul Ffitri dan Khatib

tim langit 7 Senin, 08 April 2024 - 08:00 WIB
Muhammadiyah Tetapkan Lebaran 10 April 2024, Berikut Lokasi Shalat Idul Ffitri dan Khatib
ilustrasi
LANGIT7.ID-, Jakarta- - Muhammadiyah telah menetapkan Idul Fitri 1445 H jatuh pada Rabu 10 April 2024. Keputusan tersebut berdasar Hisab Hakiki Wujudul Hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah.

Berdasarkan data yang dikutip dalam Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2024 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1445 H, tinggi bulan pada saat matahari terbenam tanggal 9 April 2024 M di Yogyakarta (-07° 48? LS dan 2 = 110° 21? BT) +06° 08? 28? (hilal sudah wujud), dan di wilayah Indonesia pada saat Matahari terbenam Bulan berada di atas ufuk.

Melansir laman Muhammadiyah.org.id, berikut ini lokasi khutbah salat Idul Fitri 1445 H jajaran Pimpinan Pusat Muhammadiyah:

Baca juga:Muhammadiyah Tetapkan Idul Fitri pada Rabu 10 April 2024

1. Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir

Lokasi: Lapangan Bintang Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

2. Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti

Lokasi: GOR Wergu Kudus

3. Ketua PP Muhammadiyah Irwan Akib

Lokasi: Lapangan Andi Cammi, Rappang, Kabupaten Sidrap



4. Ketua PP Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman

Lokasi: Pantai Losari, Makassar

5. Ketua PP Muhammadiyah Agung Danarto

Lokasi: Alun-Alun Pakualaman, Yogyakarta

6. Ketua PP Muhammadiyah Syamsul Anwar

Lokasi: Alun-Alun Selatan, Yogyakarta

7. Sekretaris PP Muhammadiyah M. Sayuti

Lokasi: Lapangan Trirenggo, Bantul

8. Ketua PP Muhammadiyah Syafiq Mughni

Lokasi: Masjid Cheng Ho, Surabaya

9. Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad

Lokasi: RS Islam Jakarta Pondok Kopi, Jakarta

10. Ketua PP Muhammadiyah Saad Ibrahim

Lokasi: Lapangan GOR Parkir Timur PRM Magesari Sidoarjo

11. Ketua PP Muhammadiyah Anwar Abbas

Lokasi: RS Islam Jakarta Sukapura, Jakarta

12. Bendahara Umum PP Muhammadiyah Hilman Latief

Lokasi: Lapangan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)

13. Ketua Umum PP Muhammadiyah periode 2010-2015 Din Syamsuddin

Lokasi: Pelataran Masjid Gedhe Kauman, Yogyakarta.



(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Rabu 22 Januari 2025
Imsak
04:21
Shubuh
04:31
Dhuhur
12:08
Ashar
15:30
Maghrib
18:20
Isya
19:33
Lihat Selengkapnya
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ يٰٓاَهْلَ الْكِتٰبِ تَعَالَوْا اِلٰى كَلِمَةٍ سَوَاۤءٍۢ بَيْنَنَا وَبَيْنَكُمْ اَلَّا نَعْبُدَ اِلَّا اللّٰهَ وَلَا نُشْرِكَ بِهٖ شَيْـًٔا وَّلَا يَتَّخِذَ بَعْضُنَا بَعْضًا اَرْبَابًا مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِ ۗ فَاِنْ تَوَلَّوْا فَقُوْلُوا اشْهَدُوْا بِاَنَّا مُسْلِمُوْنَ
Katakanlah (Muhammad), “Wahai Ahli Kitab! Marilah (kita) menuju kepada satu kalimat (pegangan) yang sama antara kami dan kamu, bahwa kita tidak menyembah selain Allah dan kita tidak mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun, dan bahwa kita tidak menjadikan satu sama lain tuhan-tuhan selain Allah. Jika mereka berpaling maka katakanlah (kepada mereka), “Saksikanlah, bahwa kami adalah orang Muslim.”
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan