Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 17 Mei 2024
home lifestyle muslim detail berita

Dikecam Akibat Pamer Starbuck di Masjidil Haram, Anak Zulhas Pertanyakan Gerakan Boikot

esti setiyowati Kamis, 25 April 2024 - 16:47 WIB
Dikecam Akibat Pamer Starbuck di Masjidil Haram, Anak Zulhas Pertanyakan Gerakan Boikot
Putri Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Zita Anjani mendapat cibiran dari warganet usai memamerkan gelas kopi berlogo Starbuck di Mekkah
skyscraper (Desktop - langit7.id)
Putri Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan, Zita Anjani mendapat cibiran dari warganet usai memamerkan gelas kopi berlogo Starbuck di Mekkah. Produk kopi asal Amerika Serikat ini dinilai sebagai salah satu brand yang mendukung genosida Israel di Palestina.

Dalam unggahannya di akun Instagram @zitaanjani, dilihat Kamis (25/4/2024), Zita tampak menggenggam gelas kopi denga logo Starbuck. Terlihat foto diambil dengan latar Masjidil Haram.

"Lagi makan malam ehh ada yang kasih kopi, menurut kalian gimana guys?" tulis Zita di akun miliknya itu.

Sontak unggahan itu mengundang warganet untuk menyerbu akun Instagram Zita Anjani.

Baca juga:5 Anak Artis yang Belajar Berjilbab Sejak Kecil, Ada yang Mulai Usia 6 Tahun

Sebagian netizen menyayangkan tindakan Zita Anjani yang malah memancing kontroversi saat tengah beribadah. Apalagi Zita melakukannya di Tanah Suci Mekkah dengan produk yang dianggap membantu genosida masyarakat Palestina.

"Ditempat Mulia, Harusnya anda dimuliakan mbak. Kalo itu tidak terjadi, Anda Harusnya Mikir mbak ??" kata akun @muslim***.

"Umroh buat nyinyirin orang2 yg masih pada berusaha boycott?" tanya akun @itslatif***.

Cibiran dan hujatan warganet tak membuat Zita Anjani berdiam diri. Ketua Dewan Pimpinan Pusat PAN ini malah mempertanyakan gerakan boikot produk-produk yang dianggap mendukung Israel.

"Sibuk huru-hara cuma karena satu brand, padahal masih banyak yang harus diperhatiin kalo emang mau full support. Coba cek di rumah, masih ada gak barang-barang yang harusnya kalian teriakkan “boikot” juga? Padahal dalam Islam sendiri sudah jelas, mana yang haram dan halal dikonsumsi," tulisnya.

"Sadar gak sih kalo masih banyak barang-barang di sekitar kita itu dari brand-brand yang masih support Israel? Bahkan barang-barang yang sering banget kita pake seperti handphone, sabun, pakaian, atau sosmed yang kalian sering gunakan setiap hari itu sebenernya support pihak mana? Jadi jangan nanggung kalo mau support Palestina," kata dia.

Tak sampai di situ, Zita Anjani menantang netizen untuk memboikot seluruh produk yang disinyalir pro Israel dalam kehidupan sehari-hari dan menggantinya dengan produk lokal.

"Nge-boikot satu brand karena ikut-ikutan gak bikin kalian semua jadi paling keren, coba dong terapin juga ke kehidupan kalian sehari-hari," tukasnya.

Pernyataan Zita Anjani ini lantas dinilai warganet tidak pantas dilakukan, apalagi ia salah satu figur publik di Indonesia.

"Memilih untuk boikot atau tidak itu pilihan. Tapi untuk mengecilkan sedikit apapun usaha untuk boikot saya rasa itu tidak indah ya bu. Pernah dengar gerakan BDS bu?Ada reasoningnya kenapa disarankan untuk memboikot besar2an brand tertentu bersama2 dibanding tersebar memboikot yang kecil2 sedikit2. Ibu gamau boikot? Ya silahkan. Itu kan urusan kemanusiaan masing-masing. Tapi kok ngeledek segitunya sampe posting foto kopi itu di tanah suci & posting ini seakan2 ibu paling benar yg lain hanya “terlalu emosi” dan “mudah marah” ?? saling menghargai aja bu ???? sayang sekali di tanah suci waktu, tenaga & pikirannya terbuang sia-sia untuk sindir menyindir ??" ungkap akun @tiffaiaf***.

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 17 Mei 2024
Imsak
04:25
Shubuh
04:35
Dhuhur
11:53
Ashar
15:14
Maghrib
17:47
Isya
18:59
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ
Katakanlah, “Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.”
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan