Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 16 Januari 2025
home community detail berita

Dukung Timnas di Semifinal, Remaja Masjid Al Falah Citra Harmoni Sidoarjo Gelar Doa Bersama

tim langit 7 Senin, 29 April 2024 - 18:00 WIB
Dukung Timnas di Semifinal, Remaja Masjid Al Falah Citra Harmoni Sidoarjo Gelar Doa Bersama
Remaja Masjid Al Falah Citra Harmoni Sdoarjo menggelar doa bersama dan nonton bareng Semifinal Piala Asia antara Timnas Indonesia vs Uzbeskistan
LANGIT7.ID-, Sidoarjo- - Lolosnya Timnas Indonesia ke semifinal ala Asia 2024 disambut suka cita masyarakat Indonesia. Hal ini terlihat dari antusiasisme warga yang memberikan dukungan, baik doa atau nonton bareng (nobar) di beberapa daerah untuk laga semi final antara Timnas Indonesia melawan Uzbeskistan, Senin,(29/04/24).

Seperti yang dilakukan Remaja Masjid Al Falah Citra Harmoni, Sidoarjo akan menggelar doa bersama demi kemenangan Tim Nas di kancah Piala Asia U 23.

"Kani bangga dan terharu dengan semangat perjuangan Timnas U 23,sehingga kita juga perlu support dengan doa agar dapat yang terbaik demi nusa dan bangsa,^ ujar Ketua Panitia Doa Bersama Remas Masjid Al Falah Rangga Adithya, Senin (29/04/24).

Baca juga:Mau Seru-seruan Bareng Dukung Garuda Muda? Ini Daftar Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan U-23

Mantan punggawa Persebaya Surabaya U16 ini menambahkan, prestasi Timnas bisa menberikan inspirasi bagi generasi Gen Z untuk meraih prestasi dalam bidang apapun.

"Terimakasih juga buat RCTI yang trus menyiarkan secara langsung gelaran piala Asia U 23," ujarnya

Menurut Arif Fatkhur Rohmab, ST. MMT selaku KetuaTakmir Masjid Al Falah di kompleks gedung Dakwah Muhammadiyah Perum Citra Harmoni Blok A1 mengatakan, kegiatan ini mendoakan Timnas agar bisa dapat yang terbaik di laga semi final.

"Hal ini juga sebagai sarana syiar agama dan memfasilitasi anak muda gen Z atau remaja masjid agar senang ke masjid dan terus berkreasi positif," ujarnya.

Ketua Badan Timnas sekaligus Manajer Timnas PSSI Kombes Pol Sumarji menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia atas dukungannya.

"Terima kasih atas doa dan dukungan masyarakat indonesia.kita akan terus berjuang untuk yangvterbaik buat nusa dan bangsa," ujar Sumarji

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 16 Januari 2025
Imsak
04:18
Shubuh
04:28
Dhuhur
12:06
Ashar
15:30
Maghrib
18:19
Isya
19:33
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan