Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 13 Februari 2025
home global news detail berita

Mesir dan Yordania Desak Israel Patuhi Resolusi PBB Soal Gaza

nabil Rabu, 12 Juni 2024 - 08:10 WIB
Mesir dan Yordania Desak Israel Patuhi Resolusi PBB Soal Gaza
Menteri Luar Negeri Mesir Sameh Shoukry (kiri) dan Menteri Luar Negeri Yordania Ayman Safadi (kanan).
LANGIT7.ID-, Jakarta- - Menteri Luar Negeri Mesir, Sameh Shoukry, dan rekannya dari Yordania, Ayman Safadi, mendesak Israel untuk mematuhi resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) terkait rencana untuk mengakhiri perang di Jalur Gaza.

Dalam konferensi pers bersama di Yordania pada Selasa, Safadi menyatakan, "Kredibilitas hukum internasional dipertaruhkan jika Israel menolak untuk mematuhi resolusi ini." Dia menambahkan, "Selama Israel terus melakukan agresi, negara itu akan semakin seperti negara pariah."

Shoukry juga menyatakan bahwa resolusi Dewan Keamanan PBB "bersifat wajib dan harus dihormati."

Pada Senin, Dewan Keamanan PBB mendukung proposal yang diajukan oleh Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, untuk gencatan senjata antara Israel dan Hamas di Jalur Gaza.

Resolusi tersebut disambut baik oleh Hamas dan rivalnya, Otoritas Palestina di bawah Presiden Mahmoud Abbas. Namun, mediator Qatar dan Mesir belum menerima tanggapan resmi dari Hamas atau Israel terkait proposal gencatan senjata yang didukung PBB ini, kata seorang pejabat yang dekat dengan pembicaraan itu kepada Reuters.

Dalam konferensi pers yang sama, Kepala Bantuan Kemanusiaan PBB, Martin Griffith, menyatakan bahwa situasi di kota Rafah, Jalur Gaza, menjadi "mimpi buruk yang lebih parah dari yang diprediksi."

Griffith menambahkan, "Jika tuduhan bahwa pelabuhan Gaza milik Amerika Serikat digunakan dalam operasi militer Israel di Rafah itu benar, hal tersebut sangat mengkhawatirkan."

Konferensi pers bersama tersebut dilakukan setelah berakhirnya konferensi internasional yang membahas respons kemanusiaan untuk Jalur Gaza di Yordania.

Menteri Luar Negeri Yordania menyatakan bahwa konferensi itu mendesak dibukanya perlintasan perbatasan di Jalur Gaza, dengan mengatakan bahwa hambatan yang diberikan oleh Israel merupakan "pelanggaran terhadap hukum internasional."

(lam)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 13 Februari 2025
Imsak
04:30
Shubuh
04:40
Dhuhur
12:10
Ashar
15:24
Maghrib
18:19
Isya
19:30
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan