LANGIT7.ID-, Surabaya- - Kompetisi olahraga mahasiswa tingkat Asia Tenggara, ASEAN University Games (AUG) 2024 mulai bergulir pada 25 Juni hingga 6 Juli 2024. Dua kota di Jawa Timur, Surabaya dan Malang sebagai tuan rumah.
Sejak pertama kali diadakan di Chiang Mai, Thailand pada 1981, Indonesia telah menjadi tuan rumah AUG sebanyak lima kali, yaitu pada tahun 1982, 1990, 2004, 2014, dan 2024.
Event olahraga antar perguruan tinggi se-ASEAN ini melibatkan partisipasi aktif dari 11 negara anggota ASEAN: Indonesia, Malaysia, Laos, Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Brunei Darussalam, Thailand, Singapura, Kamboja, dan Filipina.
Baca juga:
Istri Pesepakbola Paul Pogba, Maria Zulay Unggah Foto di Depan Kakbah “Diperkirakan sekitar 4.000 sampai 5.000 orang (atlet, pelatih, official, supporter, dst) dari berbagai negara akan datang ke Jawa Timur dalam AUG 2024 ini,” ucap Rektor Unesa, Nurhasan sekaligus PIC AUG 2024.
AUG 2024 ini memperlombakan 21 cabang olahraga (cabor) yang meliputi, Futsal, Petanque, Volleyball, Tennis, Swimming, Sport Climbing, 3X3 Basketball, Judo, Handball, Wushu, Bridge, Chess, Athletics, Basketball, Badminton, Archery, Beach Volleyball, Sepak Takraw, Taekwondo, Pencak Silat, dan Karate.
Cabor tersebut dilaksanakan di sejumlah lokasi yang melibatkan KONI Jatim dan 9 perguruan tinggi, baik yang ada di Surabaya maupun Malang. Adapun venue cabang olahraga (venue cabor) AUG 2024 rinciannya sebagai berikut.
Klaster Surabaya
1. Universitas Negeri Surabaya (UNESA): Futsal, Petanque, Volleyball, Tennis, Athletics, dan Basketball
2. KONI Jatim: Swimming, dan Sport Climbing
3. Universitas Airlangga (Unair): 3X3 Basketball, dan Judo
4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): Handball
5. Universitas Surabaya (Ubaya): Wushu, dan Bridge
6. UPN Veteran Jatim: Chess
Klaster Malang
1. Universitas Negeri Malang (UM): Badminton, Archery, dan Beach Volleyball
2. Universitas Brawijaya (UB): Sepak Takraw, dan Taekwondo
3. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM): Pencak Silat
4. Universitas Islam Malang (Unisma): Karate
Opening Ceremony AUG 2024 akan dilaksanakan di International Basketball Arena, Unesa Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya. Koordinator AUG 2024, Muhammad Arif Al Ardha mengatakan, terkait persiapan opening ceremony pihaknya sudah melakukan simulasi dan pemetaan.
“Untuk pagelaran di upacara pembukaan nanti melibatkan talent, yang terdiri dari artis nasional dan mahasiswa yang akan menyuguhkan penampilan-penampilan,” jelasnya.
Pembukaan AUG dihadiri atlet, pelatih dan official tim dari masing-masing negara dan jajaran pimpinan ASEAN University Sports Council (AUSC). Akan hadir juga dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Ditjen Diktiristek Kemendikbudristek, PP BAPOMI (Pengurus Pusat Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia), jajaran federasi dan organisasi olahraga pusat hingga daerah, pemerintah daerah-kota, dan pihak-pihak terkait lainnya.
Kompetisi bergengsi tingkat Asia Tenggara ini melibatkan sejumlah unsur yang tergabung dalam Panitia AUG 2024 yang terdiri dari: PP Bapomi, Komite Olahraga Nasional Indonesia, Komite Olimpiade Indonesia, Pengurus Besar Cabang Olahraga, dan Bapomi Jawa Timur.
Dari unsur pemerintah yaitu Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, TNI-Polri, Direktorat Belmawa, Pusat Prestasi Nasional, dan Balai Pengembangan Talenta Indonesia.
Di daerah juga melibatkan peran Pemerintah Provinsi Jawa Timur, Pemerintah Kota Surabaya, Pemerintah Kota Malang, dan Pemerintah Kabupaten Malang.
Sementara dari unsur perguruan tinggi terdiri dari Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Airlangga (Unair), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Universitas Surabaya (Ubaya), UPN Veteran Jawa Timur, Universitas Negeri Malang (UM), Universitas Brawijaya (UB), Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), dan Universitas Islam Malang (Unisma).
(ori)