Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 13 Februari 2025
home edukasi & pesantren detail berita

Ramai Gunakan Joki Skripsi, Siapa yang Salah?

lusi mahgriefie Kamis, 01 Agustus 2024 - 17:00 WIB
Ramai Gunakan Joki Skripsi, Siapa yang Salah?
Guru besar UI, Rhenald Kasali.
langit7-Jakarta,- - Jasa joki telah merebak ke berbagai sektor kehidupan sehari-hari. Termasuk salah satunya joki menyusun skripsi, yang sebenarnya telah lama dilakukan.

Prof Rhenald Kasali menuangkan pendapatnya soal ini. Menurutnya joki skripsi adalah kesalahan besar dan segera harus diatasi.

“Di mana salahnya? Pertama, skripsi dibuat untuk menuangkan pikiran kita (mahasiswa, red) supaya bisa berpikir secara sitematis tidak ruwet dan ini harus dibimbing oleh dosennya,” imbuh Rhenald Kasali dalam sebuah video dilihat Kamis (1/8/2024).

Guru Besar Universitas Indonesia itu menambahkan, saat menyusun skripsi adalah masa-nya mahasiswa mengembangkan ide gagasan dan menjadi diri sendiri secara otentik, sebab skripsi dan karya ilmiah lainnya yang telah dibuat sudah banyak sekali.

“Jadi kita harus bikin sesuatu yang beda, belum pernah ditulis sebelumnya. Barangakali malah ini gagasan yang penting.”

Menyoroti soal joki skripsi, Rhenald Kasali menilai hal ini bukan sepenuhnya salah mahasiswa melainkan dosennya juga.

“Mungkin dosen tidak bisa membimbing dengan baik, dosen harus bertemu secara rutin dengan mahasiswa jadi bisa diperbaiki sedikit demi sedikit,” tuturnya.

Ia menilai joki telah menjadi fenomena dan telah merasuki berbagai sektor kehidupan seperti joki pegawai negri dan joki olah raga strava dimana ada aplikasinya juga. Begitu massif lantaran joki bisa dijadikan bisnis yang menjanjikan, dan luput dari perhatian pemerintah alias dibiarkan saja.

Pilihan lain untuk menghindari skripsi sebenarnya sudah ada. Rhenald Kasali berpesan apabila mahasiswa tidak suka menyusun skripsi, silakan pilih untuk tidak membuatnya.

“Kalau tidak suka skripsi ya sudah ada pilihan tidak perlu buat skripsi, begitu mudah sekarang untuk lulus jadi sarjana. Tapi karena mudah saingan banyak, jadi kita harus punya kelebihan. Mari kita perbaiki, semua yang salah mari melakukan pertobatan,” tutupnya.

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 13 Februari 2025
Imsak
04:30
Shubuh
04:40
Dhuhur
12:10
Ashar
15:24
Maghrib
18:19
Isya
19:30
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan