Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Senin, 20 Januari 2025
home sports detail berita

2 Kali Gol Persebaya Dianulir di Laga vs PSS , Uston Nawawi jadi Juru Penenang Bench

sugeng wahyudi Sabtu, 11 Januari 2025 - 16:49 WIB
2 Kali Gol Persebaya Dianulir di Laga vs PSS , Uston Nawawi jadi Juru Penenang Bench
Uston Nawawi berperan sentral menenangkan bangku staf kepelatihan Persebaya. (kredit foto: Transfermarkt)
LANGIT7.ID-Asisten Pelatih Persebaya Uston Nawawi menjadi juru penenang bench di laga PSS vs Persebaya yang diadakan di Stadion Manahan, Sabtu (11/1/2025).

Beberapa kali mantan gelandang Persebaya tersebut menenangkan pemain cadangan Persebaya, juga pelatih kepala, sekaligus bosnya Paul Munster.

Uston menjadi staf pelatih Persebaya yang berusaha sabar dan mengingatkan timnya fokus di pertandingan, meski beberapa keputusan wasit merugikan.

Sebagai contoh, wasit menganulir gol Bruno Moreira di babak pertama. Padahal sebenarnya gol itu membuat Persebaya memperkecil keadaan 1-2.

Saat Munster begitu emosional, Uston menenangkan. Meski akhirnya Munster mendapat kartu kuning dari wasit karena protes kerasnya.

Uston kembali menunjukkan sebagai juru damai di bench Persebaya saat gol kedua Persebaya yang dicetak pemain pengganti Dejan Tumbas kembali dianulir wasit.

Peran Uston cukup penting di bangku staf pelatih di tengah situasi pertandingan yang tidak menguntungkan. Persebaya ketinggalan 0-3 di babak pertama.

Kesabaran Uston menenangkan bangku staf pelatih, terbayar saat Persebaya bisa memperkecil keadaan menjadi 1-3 di babak kedua melalui gol penalti Moreira.

Tak hanya di situ, peran Uston membantu Munster sepanjang laga juga cukup penting. Seringkali sosok 47 tahun terlibat komunikasi dengan Munster.(*)

(hbd)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Senin 20 Januari 2025
Imsak
04:20
Shubuh
04:30
Dhuhur
12:07
Ashar
15:30
Maghrib
18:20
Isya
19:33
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan