home global news

Menikmati Surga Buku di Islamic Book Fair 2022

Rabu, 03 Agustus 2022 - 19:30 WIB
Islamic Book Fair 2022 di hari pertama, Rabu (3/8/2022) sudah ramai dikunjungi pengunjung (foto: LANGIT7.ID/Muhajirin)
Pameran terbesar buku-buku Islami di Tanah Air, Islamic Book Fair (IBF) 2022 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan resmi dibuka hari ini, Rabu (3/8/2022). Masyarakat sangat antusias menyambut ajang tahunan yang sudah digelar sejak 2002 lalu.

IBF ibarat sebuah oase bagi dunia perbukuan. Tidak hanya bagi penikmat buku di Tanah Air, tapi juga penerbit, perusahaan percetakan, serta seluruh stakeholders dunia perbukuan. Ajang yang sudah digelar 20 kali ini berhasil menyedot banyak pengunjung. Tak hanya pengunjung yang berasal dari Jakarta, tapi banyak juga yang datang dari luar daerah.

"IBF itu jadi acara yang selalu saya tunggu setiap tahun. Selain bisa mendapatkan buku relatif murah, di sini juga banyak koleksi buku, mulai dari novel, buku agama, sejarah, sampai komik," tutur Hafiz, salah satu pengunjung asal Sulawesi Selatan kepada LANGIT7.ID, Rabu (3/8/2022).

Baca Juga:Islamic Book Fair Jaga Nyala Perbukuan dan Literasi Islam Pascapandemi

Serupa disampaikan Muhammad Ihsan, pemuda asal Jawa Barat. Dia sudah berada di lokasi IBF sejak pagi. Dia sengaja datang awal untuk menikmati pameran buku Islami terbesar di Tanah Air itu.

"Ini seperti surga bagi penikmat buku. Saya rela menabung sekadar membeli buku-buku di sini," katanya.

Ketua Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) DKI Jakarta, Hikmat Kurnia, mengatakan, IBF 2022 menyediakan 138 stand Dari jumlah itu, 113 stan buku dan 15 multi produk. "Penerbit yang turut hadir 49 penerbit dan puluhan imprintnya," kata Hikmat kepada LANGIT7.ID.
Baca Selanjutnya
Bagikan artikel ini:
Berita Lainnya
berita lainnya