Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 30 Oktober 2025
home lifestyle muslim detail berita

5 Fakta Penting Kepergian Titiek Puspsa untuk Selamanya, Ingin Dimakamkan dekat Orangtua di Temanggung hingga Syuting Lapor Pak

haris budiman Sabtu, 12 April 2025 - 08:50 WIB
5 Fakta Penting Kepergian Titiek Puspsa untuk Selamanya, Ingin Dimakamkan dekat Orangtua di Temanggung hingga Syuting Lapor Pak
Titiek Puspa kepergiannya mendapatkan perhatian luas dari masyarakat Indonesia. (Instagram/titiekpuspaofficial)
LANGIT7.ID-Kepergian Titiek Pupsa untuk selamanya, Kamis (10/4/2025) dalam usia 87 tahun, meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, juga dunia hiburan Tanah Air.

Sosok yang akrab disapa Eyang ini begitu dicintai masyarakat. Sampai kepergiannya pun mendapatkan perhatian luas.

Sejumlah fakta menarik mengiringi kematian Titiek Puspa. Dikutip dari beragam sumber, berikut sejumlah fakta menariknya:

1. Keinginan dimakamkan di Temanggung, Jawa Tengah

Putri dari mendiang Titiek Puspa, Petty Tunjungsari, mengungkapkan bahwa sang ibunda sempat mengutarakan keinginan untuk dimakamkan di Temanggung, Jawa Tengah, dekat dengan makam orangtuanya.

Petty mengaku permintaan itu datang secara tiba-tiba dalam sebuah percakapan pada 24 Maret lalu.

“Waktu tanggal 24 itu, dia (Titiek) tiba-tiba bilang, ‘Nanti kalau aku meninggal, dimakamkannya di dekat makam bapak-ibu aku di Temanggung.’ Terus aku terdiam, tiba-tiba beliau ngomong kayak gitu,” kata Petty kepada media usai prosesi pemakaman di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Jumat (11/4/2025).

Saat mendengar permintaan itu, Petty mengingatkan bahwa jarak Temanggung cukup jauh, tidak hanya untuk keluarga, tetapi juga untuk para penggemar. “Terus dia bilang, ‘Kejauhan ya kalau di Temanggung?’ Aku jawab, ‘Bukan cuma aku yang kejauhan, fans Mama juga kejauhan,’” tutur Petty.

2. Diputuskan pemakaman di Tanah Kusir

Karena pertimbangan tersebut, keluarga akhirnya memakamkan Titiek Puspa di Jakarta. Tepatnya di Taman Makam Pahlawan, Blok AA1 Blad 48 TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

3. Keluarga terharu banyaknya pelayat

Petty mengaku terharu melihat banyaknya pelayat yang datang memberikan penghormatan terakhir.

"Ya saya sangat terharu. Mama yang antar banyak, saya terharu karena saya bukan pengerah massa. Atas nama keluarga Titiek Puspa, kami ucapkan banyak terima kasih kepada handai taulan yang telah mengantar jenazah dengan ikhlas,” kata Petty.

4. Sempat syuting Lapor Pak

Petty mengungkap kronologi ibundanya dilarikan ke rumah sakit hingga meninggal dunia.

Titiek Puspa dibawa ke rumah sakit pada 26 Maret 2025 sekitar pukul 20.00 wib, setelah menyelesaikan syuting tiga episode program "Lapor Pak!" di stasiun televisi swasta.

"Ibu Titiek Puspa, 87 tahun. Ya, memang ada kejadian di tanggal 26 Maret 2025, jam 20.00 wib ketika Ibu Titiek Puspa sedang menyelesaikan recording di Lapor Pak Trans 7, terjadi pingsan. Dan Alhamdulillah sudah menyelesaikan tiga episode," ujar Petty.

Usai insiden tersebut, pihak stasiun TV langsung membawa Titiek Puspa ke Unit Gawat Darurat (UGD) RS Medistra.

5. Meninggal pada Kamis, 10 April sore

Titiek kemudian mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, pada Kamis (10/4/2025) pukul 16.25 WIB dalam usia 87 tahun, setelah menjalani operasi akibat pendarahan otak di sisi kiri kepalanya.

Pemilik nama asli Sudarwati meninggal seusai menjalani perawatan selama 15 hari.(*)

(hbd)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 30 Oktober 2025
Imsak
03:59
Shubuh
04:09
Dhuhur
11:40
Ashar
14:54
Maghrib
17:49
Isya
19:00
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan