LANGIT7.ID-, Jakarta - - Kedekatan artis dan musikus Indonesia,
Deddy Mahendra Desta dengan ketiga anaknya kerap menjadi sorotan publik. Baru-baru ini Desta membagikan momen saat ia dimarahi anak keduanya dengan
Natasha Rizki, Miskha Arrawfa Najma.
Miskha dikenal warganet sebagai anak yang kritis namun kerap bertingkah lucu.
Dalam unggahan di akun
TikTok, terlihat Miskha mengomeli Desta yang sempat berfoto bersama seorang
perempuan.
Baca juga: Desta Sakit DBD, Natasha Rizky dan Tiga Anaknya Datang Menjenguk"Ayah, ngapain foto sama cewek kaya gitu? Itu siapa? Ngapain pegang-pegang? Bukan muhrim!" semprot Miskha pada Desta dalam unggahan video tersebut, dilihat Senin (2/12/2024).
Mendengar cecaran pertanyaan dari Miskha, Desta berusaha menjelaskan bahwa ia tidak memegang perempuan tersebut saat berfoto.
Hanya saja, Miskha yang terlihat emosi mengatakan perempuan tersebut terlihat bersandar pada Desta.
"Nggak pegang, ayah nggak pegang ya," sahut Desta.
"Tapi ceweknya kaya gini ke ayah (bersandar). Kena," balas Miskha.
Pria berusia 47 tahun itu kemudian bertanya pada putrinya akan sikap yang harus dilakukan saat berfoto bersama perempuan.
Baca juga: Desta dan Natasha Rizky Bagikan Momen Kompak Demi Anak, Warganet Doakan Rujuk"Terus ayah gimana? Masa ayah marahin ceweknya?" tanya Desta.
"Nggak, ayah menjauh aja, kalau dia tersinggung ya udah nggak usah. Ayah pergi aja. "Boleh foto, tapi jangan pegang-pegang, ya. Sudah, gitu saja," jawab Miskha.
Sikap galak Miskha pada Desta menuai respons positif dari pengguna TikTok. Warganet menilai sikap yang ditunjukkan Miskha menunjukkan berhasilnya didikan Natasha Rizky.
"MasyaAllah pinternya" kata @Cin**1**.
"Miska mewakili seluruh wanita di dunia," ucap @din***.
"Emaknya berhasil didik anak, Masya Allah.. dari dini tertanam adab yg baik.. Desta lu beruntung punya anak2 cakep pinter," tulis @sar***a.
Baca juga: Menolak Kalah dari Abdel, Desta Mahendra Unggah Foto Ini"Desta sadar ga ya, kalau anaknya itu sholehah, ngerti ilmu agama, insyaAllah bisa mengantarkan org tuanya ke surga," tambah @din**a*i
(est)