Media Kanada Bocorkan Kontrak John Herdman di Timnas Indonesia: Proyek Panjang demi Sejarah Baru
Nabil
Senin, 29 Desember 2025 - 10:00 WIB
Media Kanada Bocorkan Kontrak John Herdman di Timnas Indonesia: Proyek Panjang demi Sejarah Baru
LANGIT7.ID-Jakarta; PSSI resmi memilih John Herdman untuk menakhodai Timnas Indonesia dengan durasi kontrak awal hingga 2027. Kesepakatan ini mencakup klausul perpanjangan otomatis hingga tahun 2030 jika target terpenuhi. Media asal Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa eks pelatih timnas Kanada tersebut telah menerima proposal yang diajukan federasi.
Langkah ini diambil untuk menjamin stabilitas kursi kepelatihan hingga berakhirnya masa jabatan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI pada 2027. Herdman sendiri dilaporkan telah menepis tawaran dari Honduras dan Jamaika demi memimpin skuad Garuda. Salah satu misi utama yang dibebankan kepadanya adalah membawa Indonesia menembus babak perempat final Piala Asia 2027.
Mengenai rincian durasi kerja, media tersebut menulis: "Kesepakatan tersebut adalah kontrak dua plus tiga tahun, memberikan Herdman masa jabatan awal dua tahun dengan opsi perpanjangan hingga tahun 2030."
Faktor finansial dan kejelasan durasi kontrak menjadi alasan utama Herdman memilih Indonesia. "Struktur tawaran Indonesia, baik dari segi durasi maupun keuangan, terbukti menentukan bagi Herdman yang menghabiskan tahun baru untuk mempersiapkan diri menghadapi Piala Asia 2027," tambah laporan tersebut.
Terkait keberlangsungan organisasi, media Kanada itu juga menyebutkan: "Setidaknya, ia diharapkan tetap bertanggung jawab hingga akhir masa jabatan PSSI Erick Thohir pada 2027, menawarkan tingkat kontinuitas yang seringkali kurang dimiliki sepak bola Indonesia."
Secara internal, jajaran Exco PSSI telah memberikan lampu hijau bagi pelatih asal Inggris ini. Erick Thohir dijadwalkan bakal mengumumkan secara resmi penunjukan ini pada awal Januari 2026. Herdman diprediksi mendarat di Jakarta pada 5 Januari untuk segera bekerja.
Dalam menjalankan tugasnya, Herdman akan membawa gerbong asisten pelatih pilihannya sendiri. Namun, PSSI tetap akan menyertakan satu hingga tiga pelatih lokal di jajaran staf kepelatihan untuk menjaga sinergi pengembangan bakat domestik.
Langkah ini diambil untuk menjamin stabilitas kursi kepelatihan hingga berakhirnya masa jabatan Erick Thohir sebagai Ketua Umum PSSI pada 2027. Herdman sendiri dilaporkan telah menepis tawaran dari Honduras dan Jamaika demi memimpin skuad Garuda. Salah satu misi utama yang dibebankan kepadanya adalah membawa Indonesia menembus babak perempat final Piala Asia 2027.
Mengenai rincian durasi kerja, media tersebut menulis: "Kesepakatan tersebut adalah kontrak dua plus tiga tahun, memberikan Herdman masa jabatan awal dua tahun dengan opsi perpanjangan hingga tahun 2030."
Faktor finansial dan kejelasan durasi kontrak menjadi alasan utama Herdman memilih Indonesia. "Struktur tawaran Indonesia, baik dari segi durasi maupun keuangan, terbukti menentukan bagi Herdman yang menghabiskan tahun baru untuk mempersiapkan diri menghadapi Piala Asia 2027," tambah laporan tersebut.
Terkait keberlangsungan organisasi, media Kanada itu juga menyebutkan: "Setidaknya, ia diharapkan tetap bertanggung jawab hingga akhir masa jabatan PSSI Erick Thohir pada 2027, menawarkan tingkat kontinuitas yang seringkali kurang dimiliki sepak bola Indonesia."
Secara internal, jajaran Exco PSSI telah memberikan lampu hijau bagi pelatih asal Inggris ini. Erick Thohir dijadwalkan bakal mengumumkan secara resmi penunjukan ini pada awal Januari 2026. Herdman diprediksi mendarat di Jakarta pada 5 Januari untuk segera bekerja.
Dalam menjalankan tugasnya, Herdman akan membawa gerbong asisten pelatih pilihannya sendiri. Namun, PSSI tetap akan menyertakan satu hingga tiga pelatih lokal di jajaran staf kepelatihan untuk menjaga sinergi pengembangan bakat domestik.
(lam)