Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Senin, 24 Maret 2025
home sports detail berita
Bulu Tangkis

BAC 2022: Fajar/Rian dan Praveen/Melati Melenggang ke 16 Besar

Garry Talentedo Kesawa Selasa, 26 April 2022 - 21:35 WIB
BAC 2022: Fajar/Rian dan Praveen/Melati Melenggang ke 16 Besar
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti saat berlaga di BAC 2022. (Foto: Twitter @INABadminton)
LANGIT7.ID, Jakarta - Tim bulutangkis Indonesia menambah wakilnya di babak 16 besar Badminton Asia Championships (BAC) 2022. Kepastian itu datang setelah tiga wakil Indonesia meraih kemenangan di babak 32 besar BAC 2022, Selasa (26/4).

Pertandingan pertama yang digelar di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, mempertemukan sektor ganda campuran Rinov Rinaldy/Pitha Haningtyas Mentari melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Di laga tersebut, Rinov/Pitha sukses menang dua gim langsung dengan skor 21-10, 21-9.

Baca Juga: Dikalahkan Wakil Jepang, Bagas/Fikri Tersingkir dari BAC 2022

Pada pertandingan kedua, ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menghadapi wakil India, M.R Arjun/Dhruv Kapila. Berkat permainan impresif, Fajar/Rian sukses mengunci dua gim langsung dengan skor 21-16, 24-22.

Di pertandingan ketiga, ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melawan Venkat Gaurav Prasad/Juhi Dewangan. Tanpa perlawanan berarti, Praveen/Melati juga menang dua gim langsung dengan skor 21-9, 21-13.

Baca Juga: Dua Tunggal Putri Indonesia Lolos ke 32 Besar BAC 2022

Sementara di pertandingan terakhir, wakil Indonesia sektor ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati gagal mengikuti jejak rekannya yang lolos ke babak 16 besar. Rehan/Lisa harus takluk cukup telak 5-21, 12-21 dari pasangan Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Sebelumnya, pasangan ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri juga tersingkir dari turnamen BAC 2022. Bagas/Fikri kalah melalui babak rubber game atas pasangan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito dengan skor 21-18, 17-21, 17-21.

Baca Juga:

Pulih dari Cedera, Ribka Sugiarto Siap Tempur di BAC 2022

BAC 2022 Jadi Momentum Kebangkitan Anthony Ginting


(asf)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Senin 24 Maret 2025
Imsak
04:32
Shubuh
04:42
Dhuhur
12:02
Ashar
15:14
Maghrib
18:05
Isya
19:13
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ
Katakanlah, “Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.”
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan