Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 30 Oktober 2025
home sports detail berita
Bursa Transfer

11 Tahun Membela Arsenal, Hector Bellerin Pulang ke Barcelona

Garry Talentedo Kesawa Jum'at, 02 September 2022 - 19:15 WIB
11 Tahun Membela Arsenal, Hector Bellerin Pulang ke Barcelona
Hector Bellerin kembali ke Barcelona usai meninggalkan Arsenal di musim panas 2022. (Foto: Football London)
LANGIT7.ID, Jakarta - Hector Bellerin resmi mengakhiri petualangan 11 tahun bersama Arsenal di musim panas 2022. Bellerin memutuskan untuk kembali ke Barcelona di detik-detik penutupan bursa transfer kali ini.

Bellerin bergabung dengan Blaugrana secara bebas transfer usai mengakhiri kontrak bersama The Gunners. Pemain berusia 27 tahun itu meneken kontrak jangka pendek hingga Juni 2023 mendatang.

Baca Juga: AC Milan Datangkan Tiga Pemain Potensial, Terbaru Bek Barcelona

"FC Barcelona dan Héctor Bellerin telah mencapai kesepakatan untuk menandatangani pemain, setelah bek mengakhiri kontraknya dengan Arsenal Football Club. Pemain akan menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2023 dan klausul pembelian telah ditetapkan sebesar 50 juta euro," bunyi pernyataan resmi klub, Jumat (2/9).

Barcelona bukanlah hal asing bagi seorang Bellerin. Pasalnya, pemain yang bisa bermain sebagai bek kanan dan sayap kanan itu merupakan produk asli La Masia, akademi Barcelona.

Baca Juga: Denis Zakaria Resmi Dipinjam Chelsea, Ini Deretan Prestasinya

Namun, perjalanan karier Bellerin tak semulus yang diharapkannya hingga akhirnya memutuskan pindah ke Arsenal di usia 16 tahun pada 2011 silam. Sejak saat itu, dia menjadi andalan Meriam London sebelum dipinjamkan ke Real Betis musim lalu.

Meski demikian, Bellerin turut membantu Arsenal memenangkan beberapa gelar. Di antaranya empat Piala FA dan empat Community Shields.



Baca Juga:

Juventus Daratkan Leandro Paredes, Pengganti Paul Pogba

Berstatus Bebas Transfer, Edinson Cavani Merapat ke Valencia


(asf)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 30 Oktober 2025
Imsak
03:59
Shubuh
04:09
Dhuhur
11:40
Ashar
14:54
Maghrib
17:49
Isya
19:00
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan