Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 30 Oktober 2025
home sports detail berita

Liga 2: Persipa Jadi Tim Ke-7 Yang Terdegradasi

haris budiman Senin, 24 Februari 2025 - 10:45 WIB
Liga 2: Persipa Jadi Tim Ke-7 Yang Terdegradasi
Persipa Pati menjadi tim ketujuh yang turun kasta ke Liga 3 musim depan. (ligaindonesiabaru.com)
LANGIT7.ID-Persipa Pati menjadi tim ketujuh dari Liga 2 yang harus terdegradasi ke Liga 3 atau Liga Nusantara musim depan.

Tim berjuluk Laskar Saridin tersingkir akibat kalah bersaing pada babak Play-off Degradasi Pegadaian Liga 2 2024/25.

Sebelumnya 6 tim lainnya yang sudah lebih dulu dipastikan terdegradasi adalah Persikabo 1973, Nusantara United FC, Persikota Tangerang, Rans Nusantara FC, Persewar Waropen dan Dejan FC.

Tergabung di Grup K, Persipa berada di peringkat ke-4 dari 5 tim. Sebagai informasi, di grup ini, dua tim teratas akan dipastikan tetap ada di Pegadaian Liga 2 musim depan.

Peringkat 3 Grup K akan menjalani laga play-off melawan peringkat ke-3 Grup J untuk memperebutkan satu tiket tersisa untuk dapat bertahan di kasta Pegadaian Liga 2 musim depan.

Sedangkan peringkat 4 dan 5 Grup J dan K secara otomatis turun kasta ke Liga 3.

Persipa Pati sendiri dipastikan harus terdegradasi ke Liga 3 musim depan setelah Persipura Jayapura berhasil menang bahkan dengan skor mencolok 8-0 atas tamunya, Rans Nusantara FC di Stadion Mandala, Jayapura, Jumat (21/2) siang WIB.

Kemenangan Persipura membuat tim asal Papua itu kini sudah mengoleksi 14 poin dari 8 laga yang sudah dijalani dan ada di posisi 2 klasemen sementara.

Di puncak klasemen Grup K ada Persikas Subang yang sudah mengoleksi 16 poin dari 7 laga. Pada laga di Stadion Joyokusumo, Pati, Jumat (21/2/2025), Persikas unggul 1-0 atas tuan rumah Persipa.

Sedangkan kompetitor lainnya, Persipal FC sudah mengoleksi 12 poin, sementara Persipa masih dengan 6 poin dari 7 laga dan Rans Nusantara FC hanya 2 poin dari 7 laga.

Dengan komposisi yang ada, Persipa tak mungkin lagi mengejar poin milik Persipal FC yang ada di peringkat ke-3.

Tersisa 2 slot lagi

Dikutip dari ligaindonesiabaru.coom, dengan demikian, tersisa dua slot lagi untuk tim yang harus terlempar dari kasta Pegadaian Liga 2 yang akan segera diketahui. Satu slot degradasi dipastikan akan hadir dari persaingan di Grup J yang masih cukup ketat.

Persekat Tegal dan Persiku Kudus dengan 13 poin, Gresik United FC dengan 12 poin dan Persibo Bojonegoro dengan 10 poin masih akan ditentukan nasibnya hingga laga terakhir atau laga ke-8.

Satu tim lainnya di Grup J, yakni Persewar sudah dipastikan terdegradasi karena baru mengumpulkan nilai 2. Untuk sementara, baru Gresik United yang sudah menyelesaikan 8 pertandingan.

Artinya, posisi Gresik United yang nampaknya kritis dibandingkan Persekat, Persiku juga Persibo.(*)

(hbd)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 30 Oktober 2025
Imsak
03:59
Shubuh
04:09
Dhuhur
11:40
Ashar
14:54
Maghrib
17:49
Isya
19:00
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan