Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Kamis, 23 Oktober 2025
home wirausaha syariah detail berita

Semangat Ramadan: PertaLife Insurance Adakan Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim

nabil Sabtu, 08 Maret 2025 - 20:04 WIB
Semangat Ramadan: PertaLife Insurance Adakan Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim
LANGIT7.ID-Jakarta; PT PertaLife Insurance mengadakan acara buka puasa bersama yang diikuti dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu pada Jumat, 7 Maret 2025. Acara yang digelar di Ballroom PertaLife Insurance lantai 12, Gedung Tamansari Parama ini dihadiri oleh seluruh jajaran Direksi dan Perwira PertaLife Insurance.

Dalam acara tersebut, PertaLife Insurance memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu dari Yayasan Yatim Kayu Manis, Matraman, Jakarta Timur. Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk kepedulian sosial perusahaan, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi seluruh jajaran perusahaan di bulan Ramadan.

Selain kegiatan santunan, acara juga diisi dengan doa bersama untuk kelancaran bisnis perusahaan di tengah berbagai tantangan. Direktur Utama PertaLife Insurance Hanindio W. Hadi, menyampaikan, "Di tengah dinamika yang sedang dihadapi oleh Pertamina Group saat ini, kami tetap optimis dan berkomitmen menghadapinya dengan semangat kebersamaan dan ketangguhan. Setiap tantangan adalah kesempatan untuk berinovasi dan beradaptasi lebih cepat," ujar dia dalam keterangan resmi, Sabtu (8/3/2025).

Komitmen PertaLife Insurance dalam Menghadapi Tantangan

Semangat Ramadan: PertaLife Insurance Adakan Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim

PertaLife Insurance berkomitmen untuk terus beradaptasi dan memberikan solusi terbaik bagi nasabah, sembari memastikan stabilitas dan keberlanjutan perusahaan di tengah dinamika pasar dan perubahan regulasi. Komitmen ini diwujudkan melalui inovasi produk, pelayanan prima, serta pemberdayaan masyarakat melalui program tanggung jawab sosial perusahaan.

Doa bersama yang diselenggarakan dalam acara tersebut menunjukkan rasa kebersamaan dan dukungan penuh dari PertaLife Insurance terhadap Pertamina Group sebagai induk perusahaan. Hal ini menegaskan pentingnya sinergi dalam menghadapi berbagai tantangan bisnis yang ada.

Nilai Kebersamaan dan Kepedulian Sosial

Semangat Ramadan: PertaLife Insurance Adakan Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim

Corporate Communication PertaLife Insurance Ratih Triutami Wijayanti, menjelaskan bahwa acara ini merupakan bentuk komitmen perusahaan terhadap nilai-nilai sosial. "Kami menggelar acara ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi di bulan Ramadan yang penuh berkah," ungkapnya.

"Kegiatan ini tidak hanya sebagai kesempatan untuk berbagi, tetapi juga untuk memperkuat hubungan di antara Perwira PertaLife Insurance. Kami berharap semangat kepedulian sosial dapat terus tumbuh dan memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan," tambah Ratih.

Kegiatan ini juga diisi dengan kajian oleh Ustadz Erick Yusuf yang membawakan tema "3G (Ghibah Gossip Gunjing)" dengan pembahasan mendalam tentang bahaya komunikasi negatif di lingkungan kerja. Beliau menekankan bagaimana ketiga hal tersebut dapat menurunkan produktivitas, merusak kepercayaan antar rekan kerja, dan menciptakan lingkungan kerja yang tidak sehat.

Dalam kajiannya, Ustadz Erick juga memberikan panduan praktis tentang cara menghindari perilaku 3G dengan mengedepankan komunikasi yang konstruktif, fokus pada solusi, dan memperkuat integritas personal. Materi ini sangat relevan dengan upaya PertaLife Insurance membangun budaya kerja yang profesional dan beretika tinggi.

PertaLife Insurance siap menghadapi tahun penuh tantangan dengan optimisme dalam memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh nasabahnya.

(lam)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Kamis 23 Oktober 2025
Imsak
04:02
Shubuh
04:12
Dhuhur
11:41
Ashar
14:51
Maghrib
17:49
Isya
18:59
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Ikhlas:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ هُوَ اللّٰهُ اَحَدٌۚ
Katakanlah (Muhammad), “Dialah Allah, Yang Maha Esa.
QS. Al-Ikhlas:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan