LANGIT7.ID, Jakarta - Ada cara atasi mata lelah akibat banyak bekerja di depan layar monitor. Karyawan harus memperhatikan
kesehatan mata selama jam kerja dengan sejumlah tips ini.
Gangguan kesehatan mata bisa menyebabkan
rabun pada penglihatan. Hal ini tentu bisa mengganggu kinerja seseorang.
Berikut beberapa tips yang dapat Anda lakukan, seperti dilansir
Medical News Today untuk menjaga kesehatan mata.
1. Mengatur jarak pandangTips pertama adalah dengan mencoba untuk mengatur jarak pandang dengan memposisikan monitor berjarak 25 inci atau sekitar satu lengan. Letakkan sedemikian rupa agar posisi layar dan mata sejajar. Hal ini untuk menghindari mata menatap layar ke atas dan membuat mata terasa tegang.
Baca Juga: Cegah Gangguan Penglihatan, Wamenkes: Cek Kesehatan Mata Sejak Dini2. Atur layar dan kontrasPerhatikan tingkat kecerahan pada layar smartphone atau komputer Anda. Jangan terlalu tinggi atau terlalu rendah. Sesuaikan dengan kondisi pencahayaan ruangan.
3. Minimalkan silauPasang pelindung layar anti-silau atau matte screen untuk mengurangi silau dari pantulan cahaya dari monitor. Jika memakai kacamata, belilah lensa dengan lapisan antireflective (AR), karena ini membantu mengurangi silau dengan meminimalkan jumlah cahaya yang dipantulkan.
4. Istirahatkan mataSaat mata mulai terasa perih, ingatlah aturan 20-20-20 untuk mengistirahatkan mata Anda. Apa itu? Setiap menatap layar selama 20 menit, berhenti setidaknya 20 detik dan fokuskan mata Anda pada sesuatu yang berjarak setidaknya 20 kaki. Cara ini dapat membantu mendorong otot-otot di mata Anda untuk rileks sekaligus membantu mengurangi kelelahan.
5. Menggunakan obat tetes mataPenggunaan obat tetes mata yang menyerupai air mata buatan dapat membantu mengatasi mata kering akibat menatap layar terlalu lama. Namun jangan gunakan secara berlebih usahakan mencegah kelelahan dengan mengistirahatkan mata, ketimbang memakai tetes mata.
6. Perhatikan penggunaan pendingin udaraKualitas udara dan kelembaban ruang ‘kerja’ di rumah juga bisa Anda tingkatkan dengan menggunakan alat pembersih dan pelembab udara. Usahakan pula menghindari kipas yang langsung bertiup ke wajah, karena akan membuat mata Anda semakin kering.
7. Konsumsi makanan sehatSeperti yang kita tahu sejak kecil, bahwa wortel dapat membantu meningkatkan kesehatan mata karena mengandung vitamin A. Cobalah untuk sering mengonsumsi beragam sayur dan buah yang mengandung vitamin A untuk memperkuat mata dari dalam.
Umumnya ketegangan mata yang disebabkan oleh penggunaan komputer hanya bersifat sementara dan akan berkurang setelah Anda berhenti menggunakan komputer. Namun, jika ada gejala sakit mata yang mengganggu segera temui dokter mata untuk pemeriksaan mata lebih lanjut.
(bal)