LANGIT7.ID-, Jakarta - - Presiden Kelima RI,
Megawati Soekarnoputri diketahui tengah berada di
Tanah Suci Mekkah untuk melaksanakan
ibadah umrah. Megawati menunaikan ibadah umrah bersama kedua anaknya, Mohamad Rizki Pratama dan Ketua DPR RI, Puan Maharani.
Selain kedua anaknya, Megawati didamping cucunya yang juga anggota DPR RI, Diah Pikatan Orrisa atau
Pinka, Ketua DPP PDIP Bidang Luar Negeri Ahmad Basarah, Dubes RI untuk Tunisia Zuhairi Misrawi dan Connie Bakri.
Baca juga: Megawati, Puan Maharani, Pinka Hapsari: Tiga Generasi Soekarno Umrah Bareng Sepulang dari VatikanMelalui unggahan Instagram akun Gen Banteng, disebutkan bahwa Megawati Soekarnoputri mengambil
miqat menuju Masjid Aisyah di Tanim, sebelum melakukan umrah pada Senin (11/2/2025) pukul 08.43 waktu setempat.
Setelah itu, Megawati dan rombongan menuju
Masjidil Haram untuk
tawaf atau mengelilingi
Kakbah sebanyak 7 kali dalam keadaan suci.
Selama tawaf, puteri Bapak Proklamotor Indonesia ini dibantu dengan kursi roda.
Usai tawaf, Megawati yang kini berusia 78 tahun kemudian melakukan Sa'i, jalan kaki antara
Shafa dan Marwah sebanyak 7 kali.
Saat sa'i, Megawati dan rombongan menggunakan
buggy car, mobil golf yang disediakan Masjidil Haram untuk memudahkan jamaah beribadah.
Dikutip Antaranews, Megawati khusyuk selama menjalani ibadah umrah. Selain itu, Megawati juga melakukan beberapa sunnah saat umrah.
Baca juga: Umrah Bareng Istri, Vidi Aldiano Ungkap Keinginan Meninggal Dunia di Kota MadinahMenyelesaikan rukun umrah, Megawati dan rombongan melakukan
tahalul atau menggunting tambut. Pratama memotong sebagian rambut sang ibunda.
Setelah umrah, rencananya Megawati akan berziarah ke makam Rasulullah dan shalat sunnah di
Raudhah di
Masjid Nabawi, Madinah pada Kamis (13/1/2025).
Megawati kembali ke Tanah Suci setelah terakhir kali berhaji pada 2012. Megawati saat itu menunaikan ibadah haji bersama almarhum suaminya, Taufiq Kiemas.
"Karena terakhir ke Tanah Suci pada tahun 2012 melaksanakan ibadah haji bersama Almarhum Pak HM Taufiq Kiemas," kata Puan.
Baca juga: Mantan Rektor IAIN Surabaya Ridwan Nasir Wafat dalam Perjalanan Pulang Umrah(est)