Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Ahad, 15 Juni 2025
home lifestyle muslim detail berita

Pasien Tuberkulosis yang Tidak Tuntas Pengobatan Wajib Check Up Ulang

fajar adhitya Senin, 19 Mei 2025 - 18:51 WIB
Pasien Tuberkulosis yang Tidak Tuntas Pengobatan Wajib Check Up Ulang
Foto: Freepik.com
LANGIT7.ID-Jakarta; Spesialis Paru dr. Ditriana, M.Ked(Paru), Sp.P, FISR, menyarankan pasien dengan riwayat pengobatan tuberkulosis (TB) yang tidak tuntas untuk melakukan pemeriksaan ulang dan berkonsultasi pada dokter.

“Saran untuk pasien TB yang pernah menelan obat anti tuberkulosis (OAT) lebih dari satu bulan dan tidak meneruskannya selama lebih dari dua bulan berturut-turut, harus diperiksakan juga Mycobacterium tuberculosis paru (MTB) dan resistensi OAT melalui pemeriksaan TCM atau tes cepat molekuler, serta dilakukan pemeriksaan foto toraks,” ujar dokter Ditriana terhimpun dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI).

Selain itu, dokter yang juga berpraktik di RS Hermina Bitung ini juga merekomendasikan agar penderita TB dapat melakukan beberapa hal sehingga dapat mencegah penularan pada orang lain, seperti minum obat secara teratur, menutup mulut saat batuk dan bersin dengan tisu atau sapu tangan.

Kemudian, lanjut dia, tidak membuang dahak sembarangan, dan lebih baik membuangnya ke kloset atau toilet, memastikan kebersihan tangan dengan mencuci tangan dengan sabun serta dengan air yang mengalir juga menjadi hal yang sebaiknya dilakukan.

Hal lain yakni memastikan adanya perputaran udara yang baik lewat ventilasi udara. Lebih lanjut, bagi masyarakat secara umum juga dapat menerapkan beberapa hal untuk mencegah terpapar penyakit tuberkulosis dengan vaksinasi Bacillus Calmette-Guérin (BCG) pada anak usia 0-3 bulan.

Olahraga teratur, tidur cukup serta tidak merokok juga disarankan. Selain itu, menghindari kontak erat dengan penderita TB juga sebaiknya dilakukan untuk mencegah penularan.

Ia juga mengingatkan untuk membuka jendela pada pagi hari agar sirkulasi udara di rumah baik, serta mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang.(*)

(lam)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Ahad 15 Juni 2025
Imsak
04:29
Shubuh
04:39
Dhuhur
11:57
Ashar
15:18
Maghrib
17:49
Isya
19:04
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan