Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 21 Maret 2025
home sports detail berita
Bulu Tangkis

Gagal Pertahankan Gelar Korea Open, Fajar/Rian Minta Maaf

Garry Talentedo Kesawa Senin, 11 April 2022 - 23:35 WIB
Gagal Pertahankan Gelar Korea Open, Fajar/Rian Minta Maaf
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto hanya mampu menjadi Runner-up di turnamen Korea Open 2022. (Foto: Humas PP PBSI)
LANGIT7.ID, Suncheon - Pasangan bulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto belum berhasil mempertahankan gelar juara di turnamen bulutangkis Korea Terbuka. Pasangan berjuluk "FaJri" ini harus mengakui keunggulan pasangan tuan rumah, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae dengan rubber gim 21-19, 15-21, 18-21 di babak final.

Berlaga di Palma Indoor Stadium, Suncheon, Ahad (10/4), Fajar/Rian sempat membuka asa dengan menang di gim pertama dengan skor 21-19. Padahal, Fajar/Rian sebelumnya sempat tertinggal 11-16 lebih dahulu.

Baca Juga: Mohammad Ahsan Berbuka Puasa di Lapangan saat Korea Open 2022

Tapi pada gim kedua dan ketiga, Kang/Seo mendapatkan momentum untuk membalikkan keadaan. Permainan wakil Korea Selatan itu lebih solid dan defend rapat lawan membuat Fajar/Rian kesulitan.

Fajar/Rian mengaku kecewa dengan hasil tersebut. Namun, pasangan Juara Korea Open 2019 ini turut meminta maaf kepada masyarakat Indonesia lantaran tidak berhasil memenangkan kejuaraan tersebut.

"Alhamdulillah kami sudah menyelesaikan pertandingan ini. Tapi kami kecewa dengan hasilnya, bukan yang diharapkan tapi ke depan bagaimana kami bangkit ke depannya," ucap Fajar dikutip dari keterangan resmi PBSI, Senin (11/4).

Baca Juga: Indonesia Sumbang 2 Wakil di Final Korea Open 2022

"Kami mohon maaf untuk seluruh masyarakat Indonesia baik yang mendukung langsung maupun yang di Tanah Air karena belum bisa memberikan gelar juara. Terima kasih atas dukungan dan doanya selama ini, semoga kami ke depan bisa lebih baik lagi," lanjutnya.

Fajar mengungkapkan ada beberapa hal yang harus diperbaiki, seperti stamina dan ketenangan saat bermain. "Kami akan terus memperbaiki apa yang kurang, terutama di stamina, fisik dan ketenangan. Di pertandingan itu kami bola depannya kalah ya, itu salah satu yang harus diperbaiki kalau ketemu mereka lagi," sahut Rian.

Lebih lanjut, Fajar menilai penampilan di Korea Open kali ini sudah cukup baik dengan pencapaian masuk final walau tidak berhasil mempertahankan gelar. Hal senada juga diungkapkan Rian yang berharap hasil ini bisa menjadi motivasi kedepannya.

"Di dua turnamen awal kami mendapat hasil yang kurang baik tapi di Swiss kami berhasil bangkit dan juara. Itu menambah kepercayaan diri dan walau tidak berhasil juara di sini, tapi masuk final saja sudah jadi tambahan motivasi kami ke depan," kata Rian.

Baca Juga:

Menangi Duel Merah-Putih, Fajar/Rian Jumpa Wakil Korsel di Final

Raih Tiket Semifinal Terakhir, Bagas/Fikri Jumpa Fajar/Rian


(asf)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 21 Maret 2025
Imsak
04:32
Shubuh
04:42
Dhuhur
12:04
Ashar
15:14
Maghrib
18:07
Isya
19:15
Lihat Selengkapnya
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ يٰٓاَهْلَ الْكِتٰبِ تَعَالَوْا اِلٰى كَلِمَةٍ سَوَاۤءٍۢ بَيْنَنَا وَبَيْنَكُمْ اَلَّا نَعْبُدَ اِلَّا اللّٰهَ وَلَا نُشْرِكَ بِهٖ شَيْـًٔا وَّلَا يَتَّخِذَ بَعْضُنَا بَعْضًا اَرْبَابًا مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِ ۗ فَاِنْ تَوَلَّوْا فَقُوْلُوا اشْهَدُوْا بِاَنَّا مُسْلِمُوْنَ
Katakanlah (Muhammad), “Wahai Ahli Kitab! Marilah (kita) menuju kepada satu kalimat (pegangan) yang sama antara kami dan kamu, bahwa kita tidak menyembah selain Allah dan kita tidak mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun, dan bahwa kita tidak menjadikan satu sama lain tuhan-tuhan selain Allah. Jika mereka berpaling maka katakanlah (kepada mereka), “Saksikanlah, bahwa kami adalah orang Muslim.”
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan