LANGIT7.ID, Jakarta - Sejumlah wakil Indonesia telah merampungkan pertandingan di hari ketiga turnamen bulu tangkis
Japan Open 2022, Kamis (1/9). Dari tiga wakil tersebut, hanya Jonatan Christie yang harus pulang lantaran kalah di babak 16 besar.
Nomor tunggal putri,
Gregoria Mariska Tunjung melakoni laga lebih dulu melawan wakil China Taipei Pai Yu Po di Maruzen Intec Arena, Osaka. Jorji, sapaan akrab Gregoria, dipaksa berjibaku meladeni permainan Pai Yu Po.
Baca Juga: Japan Open 2022: Fajar/Rian Menang, Indonesia Ungguli Jepang 3-0Jorji sempat unggul di gim pertama dengan skor telak 21-9. Pada gim kedua, pertandingan berjalan semakin ketat. Wakil China Taipei memaksa Jorji ke babak
rubber game usai menang 21-18.
Di babak penentuan, Jorji rupanya mampu tampil perkasa atas Pai. Bahkan, Jorji tampak tak kesulitan untuk mengunci gim ketiga dengan skor telak 21-9.
Kemenangan itu rupanya tak mampu diikuti tunggal putra Indonesia,
Jonatan Christie. Jojo, sapaan akrabnya, takluk oleh wakil Jepang Kenta Nishimoto melalui babak
rubber game dengan skor 21-15, 13-21, 18-21.
Baca Juga: Indonesia Tambah Dua Wakil di Babak 16 Besar Japan Open 2022Kekalahan ini membuat Jepang memperkecil kedudukan 1-3 dari Indonesia. Sebelumnya, tiga wakil Merah Putih dari nomor ganda putra dan tunggal putra sukses menyungkurkan tuan rumah Jepang.
Di pertandingan berikutnya,
Chico Aura Dwi Wardoyo memastikan satu tempat di babak perempatfinal. Kepastian itu datang setelah Chico mengalahkan wakil Denmark, Rasmus Gemke dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-14.
Sementara itu, langkah pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga terhenti di babak 16 besar. Rinov/Pitha harus mengakui keunggulan pasangan China peringkat empat dunia, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping dua gim langsung dengan skor 13-21, 18-21.
Baca Juga:
Japan Open 2022: Leo/Daniel, Jonatan, The Daddies Lolos ke Babak Kedua
Cedera Punggung, Anthony Ginting Mundur dari Japan Open 2022(asf)