Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Senin, 17 Maret 2025
home global news detail berita

Ulama Aceh Bentuk Wadah Solidaritas Bantu Turki

Muhajirin Sabtu, 18 Februari 2023 - 23:00 WIB
Ulama Aceh Bentuk Wadah Solidaritas Bantu Turki
Gempa Turki (foto: AP Photo)
LANGIT7.ID, Jakarta - Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh menginisiasi pembentukan Solidaritas Aceh-Turki (Satu) untuk menggalang bantuan kepada korban gempa Turki-Suriah. Pembentukan Satu tertuang dalam Keputusan Ketua MPU Aceh No: 451.7/073/2023 yang diteken Tgr. H. Faisal Ali pada Kamis (17/2/2023).

Ada beberapa ormas yang tergabung di Satu di antaranya Kaukus Wartawan Peduli Syariat Islam (KWPSI), Dompet Dhuafa, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh, ASAR Humanity Aceh, dan ISAD Aceh.

Pembentukan Satu untuk menindak lanjuti Surat Edaran Gubernur Aceh terkait donasi Aceh untuk Turki pasca gempa bumi mengguncang negara tersebut. Selain itu, pemerintah dan masyarakat Turkiye telah membantu Aceh saat musibah gempa dan tsunami 2004 lalu.

Baca Juga: EMT Muhammadiyah Dirikan Rumah Sakit Lapangan di Turki

“Pengurus Aceh Solidaritas Aceh-Turki (Satu) bertugas: mencari dana atau sumbangan untuk korban gempa Turki; mengkoordinir dan mengajak masyarakat Aceh untuk berdoa bersama untuk korban gempa Turki; membentuk posko bantuan,” demikian surat keputusan tersebut.

Dalam surat keputusan itu, pembentukan Satu dilatar belakangi gempa bumi M7,8 di Turki dan Suriah yang menelan ribuan korban jiwa. Satu lalu dibentuk untuk mengkoordinir semua bantuan kemanusiaan yang berasal dari masyarakat Aceh untuk dikirim ke Turki.

“Para pengurus Satu dalam menjalan tugas bertanggung jawab kepada Ketua MPU Aceh,” demikian bunyi Surat Keputusan tersebut.

(jqf)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Senin 17 Maret 2025
Imsak
04:32
Shubuh
04:42
Dhuhur
12:04
Ashar
15:12
Maghrib
18:08
Isya
19:16
Lihat Selengkapnya
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ يٰٓاَهْلَ الْكِتٰبِ تَعَالَوْا اِلٰى كَلِمَةٍ سَوَاۤءٍۢ بَيْنَنَا وَبَيْنَكُمْ اَلَّا نَعْبُدَ اِلَّا اللّٰهَ وَلَا نُشْرِكَ بِهٖ شَيْـًٔا وَّلَا يَتَّخِذَ بَعْضُنَا بَعْضًا اَرْبَابًا مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِ ۗ فَاِنْ تَوَلَّوْا فَقُوْلُوا اشْهَدُوْا بِاَنَّا مُسْلِمُوْنَ
Katakanlah (Muhammad), “Wahai Ahli Kitab! Marilah (kita) menuju kepada satu kalimat (pegangan) yang sama antara kami dan kamu, bahwa kita tidak menyembah selain Allah dan kita tidak mempersekutukan-Nya dengan sesuatu pun, dan bahwa kita tidak menjadikan satu sama lain tuhan-tuhan selain Allah. Jika mereka berpaling maka katakanlah (kepada mereka), “Saksikanlah, bahwa kami adalah orang Muslim.”
QS. Ali 'Imran:64 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan