LANGIT7.ID-, Jakarta- - Tren berendam di air dingin atau air es sebagai terapi telah dilakukan banyak orang di dunia. Meski disebut-sebut ada banyak manfaatnya, namun sebaiknya jangan asal meniru ya. Ketahui dulu seperti apa dan bagaimana melakukannya agar tidak mencederai tubuh.
Alih-alih ingin badan sehat dan mendapat manfaat baik dari berendam air es, tapi karena salah penerapannya malah dikhawatirkan bisa membuat tubuh terserang penyakit lain.
Sebagaimana dilansir dari healthline.com, bagi siapa saja yang ingin meniru tren ini, pastikan untuk mengikuti tips keselamatan sebagai berikut:
1. Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda
Karena berendam di air dingin memengaruhi tekanan darah, detak jantung, dan sirkulasi, hal ini dapat menyebabkan tekanan jantung yang serius.
Ada sejumlah kematian, baik akibat paparan dingin dan serangan jantung, selama acara renang di perairan terbuka. Diskusikan risikonya dengan dokter Anda dan pastikan aman bagi Anda untuk berendam di air dingin sebelum mencobanya.
Baca juga:
Mengenal Terapi Berendam Air Dingin yang Kini Jadi Tren di Medsos2. Minta seseorang menemani Anda
Karena nalar dan emosi Anda dapat dipengaruhi oleh suhu air yang sangat dingin, pastikan ada orang yang siap memantau kondisi Anda saat berenang, terutama di perairan terbuka.
3. Pastikan untuk melakukan pemanasan saat Anda keluar dari air es.
Sebab suhu tubuh Anda bisa terus turun, bahkan setelah Anda keluar dari air, sehingga meningkatkan risiko hipotermia.
Outdoor Swimming Society merekomendasikan untuk mengambil langkah-langkah berikut untuk melakukan pemanasan dengan aman dan bertahap jika Anda mencoba berenang di perairan terbuka:
- Segera kenakan topi dan sarung tangan.
- Keluar dari pakaian basah Anda dan keringkan.
- Kenakan pakaian berlapis yang hangat dan kering, dimulai dari tubuh bagian atas.
- Minumlah minuman hangat.
- Makan. Terutama sesuatu yang manis, karena gula meningkatkan suhu tubuh Anda.
- Temukan tempat yang hangat untuk duduk, atau jika Anda merasa ingin maka berjalan-jalanlah untuk menaikkan suhu tubuh
Anda.
- Hindari mandi air panas. Perubahan aliran darah yang tiba-tiba bisa menyebabkan Anda pingsan.
4. Konsisten untuk menjaga durasi waktu berendam.
Untuk mendapatkan manfaat kesehatan dari terapi air es, Anda mungkin hanya membutuhkan beberapa menit. Meskipun Anda dapat meningkatkan toleransi terhadap dingin secara bertahap, tidak ada alasan penting untuk tetap berada di air dingin lebih dari beberapa menit.
(ori)