LANGIT7.ID-Jakarta; Jajaran manajemen Bank Mandiri dirombak. Perubahan kepemimpinan di tubuh Bank Mandiri resmi dilakukan melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar lebih awal dari jadwal, Senin, 4 Agustus 2025. Riduan, sebelumnya Wakil Direktur Utama (Wadirut), kini ditetapkan sebagai Direktur Utama, menggantikan Darmawan Junaidi. Sementara posisi Wadirut diserahkan kepada Henry Panjaitan.
Hasil RUPSLB ini sejalan dengan info info yang sudah beredar yang sebelumnya menyebut Riduan sebagai kandidat kuat. Meski sempat muncul nama Alexandra Askandar, Wadirut BNI, pemegang saham akhirnya memilih Riduan untuk memimpin Bank Mandiri.
Tak hanya jajaran direksi, dewan komisaris juga mengalami penyegaran. Kuswiyoto tetap menjabat sebagai Komisaris Utama/Independen, didampingi Zainudin Amali sebagai Wakil Komisaris Utama/Independen. Beberapa nama baru seperti Luky Alfirman, Yuliot, Mia Amiati, dan Zulkifli Zaini turut memperkuat dewan komisaris.
Berikut susunan lengkap direksi Bank Mandiri pasca-RUPSLB:
- Direktur Utama: Riduan
- Wakil Direktur Utama: Henry Panjaitan
- Direktur Operations: Timothy Utama
- Direktur Information Technology: Sunarto Xie
- Direktur Human Capital & Compliance: Eka Fitria
- Direktur Risk Management: Danis Subyantoro
- Direktur Commercial Banking: Totok Priyambodo
- Direktur Corporate Banking: M. Rizaldi
- Direktur Consumer Banking: Saptari
- Direktur Network & Retail Funding:Jan Winston Tambunan
- Direktur Treasury & International Banking: Ari Rizaldi
- Direktur Finance & Strategy: Novita Widya Anggraini.
Perombakan struktur ini diharapkan membawa dinamika baru dalam pengelolaan bank pelat merah tersebut(*/saf/ib)
(lam)