Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 30 Januari 2026
home global news detail berita

2.600 Peserta Muktamar Pilih Anggota PP Muhammadiyah Melalui E-Voting

ahmad jilul qurani farid Sabtu, 19 November 2022 - 21:00 WIB
2.600 Peserta Muktamar Pilih Anggota PP Muhammadiyah Melalui E-Voting
Sejumlah petugas sedang menjaga di tempat pemilihan Anggota PP Muhammadiyah yang menggunakan E-Voting. (Foto: Langit7.id/Jilul)
LANGIT7.ID, Surakarta - Sebanyak 2600 peserta Muktamar ke-48 Muhammadiyah dari 34 wilayah melakukan e-voting untuk memilih 13 Anggota Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2022-2027. E-voting yang berlangsung di Edutorium Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sabtu (19/11/2022), dimulai pada pukul 20.00 WIB dan ditargetkan selesai dalam waktu 4 jam.

Para pemilih akan memilih 39 calon anggota PP Muhammadiyah dan kemudian akan dikerucutkan menjadi 13 nama. Mereka yang terpilih nantinya akan bermusyawarah untuk menetapkan Ketua Umum berikut pengurus PP Muhammadiyah.

Anggota Panitia Pemilihan (Panlih), Muchlas mengatakan, hasil e-voting dipastikan 100 persen valid dan akurat. Pihaknya menjamin level akurasi mesin e-voting yang menggunakan jaringan lokal itu telah menjalani serangkaian tes.

Baca Juga: Berpeluang Pimpin Muhammadiyah, Muhadjir: Terpilih Alhamdulillah, Tidak Juga Alhamdulillah
2.600 Peserta Muktamar Pilih Anggota PP Muhammadiyah Melalui E-Voting
"Akurasi mesin e-voting berstatus zero error dengan akurasi 100 persen. Apalagi diperkuat dengan adanya pakta integritas panlih, sehingga keterjaminan akurasi data melebihi angka 100 persen," kata Muchlas.

Sementara itu, 39 calon anggota PP Muhammadiyah terdiri dari beberapa nama populer. Mulai dari Haedar Nashir, Abdul Mu'ti, Anwar Abbas hingga Menko PMK Muhadjir Effendy masuk ke calon yang berhak dipilih.

Berikut daftar lengkap 39 calon anggota PP Muhammadiyah:

1. Anwar Abbas
2. Syamsul Anwar
3. Haedar Nashir
4. Saad Ibrahim
5. Abdul Mu’ti
6. Dadang Kahmad
7. Hilman Latief
8. Syafiq A Mughni
9. Amirsyah Tambunan
10. Busyro Muqoddas
11. Agus Taufiqurrahman
12. Imam Ad Daruqutniy
13. Agung Danarto
14. Marpuji Ali
15. Muhadjir Effendy
16. Ary Anshori
17. A. Dahlan Rais
18. Sofyan Anif
19. Muhammad Ziyad
20. Khoirudin Bashori
21. M Sayuti
22. Ma’mun Murod
23. Irwan Akib
24. M Agus Samsudin
25. Hajriyanto Y Thohari
26. Fathurrohman Kamal
27. Armyn Gultom
28. Zakiyyudin Baedhowi
29. Agus Sukaca
30. Hamim Ilyas
31. Untung Cahyono
32. M Rizal Fadilah
33. Budi Setiawan
34. Ambo Asse
35. Bambang Setiaji
36. Ahmad Khairudin
37. Asep Purnama Bahtiar
38. Syaifullah
39. Saidul Amin

Baca Juga:

Menko PMK Dukung Duet Haedar-Muti Kembali Pimpin Muhammadiyah

Membludak, 20 Ribu Massa Padati Pembukaan Muktamar 48 Muhammadiyah


(gar)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 30 Januari 2026
Imsak
04:25
Shubuh
04:35
Dhuhur
12:09
Ashar
15:29
Maghrib
18:21
Isya
19:33
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan