Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Selasa, 17 Juni 2025
home lifestyle muslim detail berita

Kadar Kolesrerol Tinggi, Berikut Langkah untuk Menguranginya

fajar adhitya Selasa, 10 Juni 2025 - 14:12 WIB
Kadar Kolesrerol Tinggi, Berikut Langkah untuk Menguranginya
Foto: Freepik.com
LANGIT7.ID-Jakarta; Kadar kolesterol yang tinggi dalam darah, terutama kolesterol lipoprotein densitas rendah (Low-density Lipoprotein/LDL), dapat membahayakan kesehatan.

Menurut siaran Health yang dikutip pada Senin, LDL disebut kolesterol "jahat" karena kadar LDL yang tinggi berkontribusi terhadap penumpukan plak.

Plak adalah kombinasi lemak, kolesterol, dan kalsium yang menumpuk di arteri dan menyumbat aliran darah. Risiko serangan jantung atau stroke akan meningkat saat aliran darah tersumbat.

Kolesterol lipoprotein densitas tinggi (High-density Lipoprotein/HDL) disebut sebagai kolesterol "baik" karena mengangkut sebagian kolesterol LDL dari jantung ke hati, tempat kolesterol tersebut dapat dikeluarkan dari tubuh. Kadar kolesterol HDL yang rendah dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Kolesterol tinggi terjadi ketika terlalu banyak kolesterol menumpuk di dalam darah. Ini dapat terjadi karena beberapa hal, termasuk pola makan, genetik, gaya hidup, dan stres.

Terlalu banyak asupan lemak jenuh atau lemak trans dapat meningkatkan kolesterol LDL dalam darah. Lemak ini berasal dari makanan yang digoreng, makanan yang dipanggang, makanan ringan berlemak tinggi, serta daging berlemak tinggi dan olahan daging seperti sosis.

Produk susu berlemak penuh, mentega, krim, dan minyak tropis seperti minyak kelapa juga mengandung lemak jenuh.

Faktor genetik juga mempengaruhi kadar kolesterol dalam tubuh. Mutasi genetik tertentu dapat mempengaruhi kemampuan tubuh untuk mendaur ulang kolesterol LDL.

Gaya hidup yang tidak banyak bergerak dan kurangnya aktivitas fisik dikaitkan dengan rendahnya kadar kolesterol HDL.

Kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol dapat meningkatkan kolesterol total dan LDL serta menurunkan kolesterol HDL. Di samping itu, stres jangka panjang bisa meningkatkan kadar kortisol dalam tubuh, yang memicu produksi kolesterol.

Perubahan gaya hidup disarankan bagi mereka yang ingin mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh. Menghindari merokok adalah salah satu cara yang efektif untuk mengurangi kadar kolesterol serta melindungi diri dari komplikasi seperti penyakit jantung dan stroke.

Mereka yang berupaya menurunkan kadar kolesterol juga disarankan untuk mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang.

Menurunkan berat badan juga dapat membantu menurunkan kolesterol LDL dan meningkatkan kolesterol HDL. Namun, sebaiknya berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan tentang cara menurunkan berat badan secara aman.(*)

(lam)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Selasa 17 Juni 2025
Imsak
04:29
Shubuh
04:39
Dhuhur
11:57
Ashar
15:18
Maghrib
17:50
Isya
19:04
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan