LANGIT7.ID - , Jakarta -
Muktamar ke-48 Muhammadiyah digelar pada 18-20 November 2022 di
Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dan Stadion Manahan, Kota Solo. Di tahun ini, Muhammadiyah mengangkat tema muktamar "Memajukan Indonesia, Mencerahkan Semesta".
Seperti kota-kota lain di Tanah Air, Solo menawarkan ciri khas dan keunikan dari budaya tradisi hingga kuliner. Berburu panganan khas Solo menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang mengunjungi kota yang kental dengan budayanya ini.
Baca juga: Uniknya Kue Manto, Kuliner Tradisional Khas Banda NeiraSalah satu lokasi yang pas untuk menikmati ragam kuliner khas Solo adalah
Pasar Gede. Lokasi ini merupakan
pasar tradisional yang menawarkan kuliner lokal hingga internasional yang banyak digemari.
Berikut rekomendasi jajanan kuliner di Pasar Gede, Solo yang hanya berjarak kurang lebih 8 kilometer dari lokasi Muktamar Muhammadiyah.
Dawet Telasih Bu Dermi
![5 Rekomendasi Kuliner Lokal dan Western Populer di Pasar Gede Solo]()
Ini merupakan kuliner dawet terlama di Kota Solo yakni sejak tahun 1930. Rasanya yang gurih dan manis di lidah, namun tetap cocok bagi yang tidak suka manis. Tak heran bila dawet dari toko Dawet Telasih Bu Dermi ini memiliki banyak penggemar.
Menurut akun Instagram resmi Dawet Telasih Bu Dermi, @dawet_telasih, bahan yang digunakan berasal dari bahan alami tanpa pengawet. Untuk harga cukup terjangkau, Anda cukup membayar Rp11.000 per porsinya.
Uma Yumi Cha
![5 Rekomendasi Kuliner Lokal dan Western Populer di Pasar Gede Solo]()
Kuliner yang satu ini menjual Dimsum Ayam, Udang-Lobster, Wortel-Jamur, dan Kepiting-Daging Asap dengan harga per buah Rp3.000 saja.
Nah, musim hujan seperti saat ini adalah momen yang pas menikmati dimsum dari Uma Yumi Cha. Santap panganan ini dalam kondisi baru matang atau sedang panas. Terpenting bagi Sahabat Langit7, Uma Yumi Cha menjamin dimsumnya 100 persen halal.
Baca juga: Menikmati Pecel Pakis Colo, Kuliner Gurih Khas Kudus
VIPHO 9
![5 Rekomendasi Kuliner Lokal dan Western Populer di Pasar Gede Solo]()
Salah satu kuliner yang wajib di coba saat pergi ke Solo adalah VIPHO 9 yakni kedai kecil dan sederhana yang menyajikan masakan Vietnam otentik. Meskipun masakan Vietnam, tetapi kuliner dari VIPHO 9 tidak mengandung babi ataupun lemak babi, 100 persen halal.
Signature kedai ini adalah Bahn Mie, yakni sandwich dan PHO kuliner mie sapi khas Vietnam. Makanan ini berasal dari Hanoi kemudian menyebar ke Vietnam Selatan hingga ke Kota Ho Chi Minh dan ke seluruh dunia.
Harga yang ditawarkan mulai Rp18.000 hingga Rp65.000. Jika tertarik, Anda bisa datang ke Pasar Gede, Solo lokasi tepatnya di lantai 2. Kedai ini dibuka dari Ahad-Jumat pukul 09.00-16.00. Sementara, hari Sabtu buka pukul 09.00-21.00.
Teh Tarik Melaka
![5 Rekomendasi Kuliner Lokal dan Western Populer di Pasar Gede Solo]()
Ini adalah kedai teh tarik tradisional terbaik dari daratan Melaka. Bagi pencinta teh tarik dan sedang berada di Kota Solo, Anda bisa berkunjung ke Pasar Gede tepatnya di area depan pintu masuk Pasar Gede untuk menyantap teh ini. Jadwal bukanya setiap hari dimulai pukul 14.00-22.00.
Adapun menu-menunya yakni Teh Original, Teh Tarik, Teh C Peng, Teh Ais Cincau, Sirup Bandung, Teh Cokelat Tarik, Kopi Ais, Coklat Tarik, Milo Tarik, dan Ais Kopi Cincau (Kopi Tarik Cincau).
Baca juga: 6 Kuliner Khas Kota Pahlawan Ini Dijamin Bikin Kamu Ketagihan
TFP Kopi Warung
![5 Rekomendasi Kuliner Lokal dan Western Populer di Pasar Gede Solo]()
Tempat kopi ala western di Pasar Gede ini menyediakan beragam menu. Uniknya semua menu ditulis pada papan tulis menggunakan bahasa Inggris.
Adapun menunya, yakni Creamy Meatballs with Mushroom and Berry Jam, Beef Goulash, Chicken Caesar Salad, Spaghetti Aglio E Olio, Double Chocolate Pancake dan lainnya.
TFP Kopi Warung dibuka setiap hari kecuali hari Minggu, pukul 10.00-15.00, dan 17.00-21.00. Untuk harga yang ditawarkan mulai dari Rp10.000.
(est)