Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Rabu, 19 Maret 2025
home sosok muslim detail berita

Semasa Hidup Mendiang Stevie Agnecya Kerap Sedekah Al-Qur'an dan Mukena

esti setiyowati Ahad, 24 Maret 2024 - 01:00 WIB
Semasa Hidup Mendiang Stevie Agnecya Kerap Sedekah Al-Qur'an dan Mukena
Stevie Agnecya, influencer cantik yang menjadi mualaf pada 2017 ini meninggal pada Kamis, 21 Maret 2024
LANGIT7.ID-, Jakarta- - Kabar meninggalnya Stevie Agnecya masih membuat publik tidak menyangka. Influencer cantik yang menjadi mualaf pada 2017 ini meninggal pada Kamis, 21 Maret 2024 dalam usia 32 tahun.

Sejumlah rekan dan sahabat menyebut Stevie Agnecya sebagai orang baik dan ramah. Sejumlah warganet pun membagikan cerita akan kebaikan istri dari Anggi Pratama itu semasa hidupnya.

Disebut netizen, pemilik nama asli Stevianne Agnecya ini kerap bersedekah. Lewat unggahan terakhir di akun Instagram @steviagnecya, beberapa warganet membagikan cerita akan kebaikan ibu tiga anak itu.

"Ka @steviagnecya insya allah husnul khatimah. masih g nyangnka saya bersaksi kaka org baik kalau orgn lain DM selalu di bls dan saya dikasih giveaway mukena juga insya allah menjadi ladang pahal kaka nnti," kata @silvia91fauzia.

Baca juga:Kabar Duka, Influencer Mualaf Stevie Agnecya Meninggal Dunia

Ungkapan yang sama pun dilontarkan follower Stevie Agnecya yang bersaksi akan kebaikan semasa hidupnya.

"Sya juga bersaksi bund, Kak Stevie orang baik, alhamdulillah mukena thun bln puasa thun kmarin msh terus dipake anakku sampai sekarang. Insya Allah amal jariyah buat beliau ya bunds," ungkap akun Instagram @diana_irawati_87.

Tak berhenti di situ, ada warganet yang ikut merasakan kebaikan mendiang Stevie Agnecya. Akun @noviarhm menceritakan sempat mendapat bantuan saat Ramadhan tahun lalu berupa zakat fitrah untuk anaknya.

Beberapa komentar lain juga menyatakan Stevie Agnecya kerap membantu seperti memborong barang dagangan orang dan menyantuni anak-anak yatim.

"Stevi Innalillahi wa innailaihi rojiun.. Stevi kamu orang baik.. ya Allah.. semoga Allah tempatkan di tempat terbaik.. aku jadi saksi betapa baiknya kamu sama anak-anak yatim assyafiiyah," doa @syifaf.

Diketahui, Stevie Agnecya meninggal dunia di RS Cipto Mangunkusumo pada Kamis, 21 Maret 2024 malam. Meninggal pada malam Jumat, membuat rekan-rekan selebritis, mendoakan Stevie Agnecya berpulang dalam kondisi husnul khotimah.

"Stev, kamu orang baik meninggal di malam Jumat, dishalatkan di hari Jumat dan di bulan Ramadhan. Semoga mendapat tempat terbaik ya," tulis akun @taniaputri1707.

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Rabu 19 Maret 2025
Imsak
04:32
Shubuh
04:42
Dhuhur
12:04
Ashar
15:13
Maghrib
18:07
Isya
19:15
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ
Katakanlah, “Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.”
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan