Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Senin, 17 Februari 2025
home sports detail berita

Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto

lusi mahgriefie Sabtu, 27 Juli 2024 - 13:00 WIB
Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto
Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 menampilkan pertunjukan yang memukau banyak mata dan disebut-sebut sebagai pertunjukkan spektakuler nan unik.
LANGIT7.ID-, Jakarta- - Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 diselenggarakan kemarin, 26 Juli waktu setempat. Sebagai tuan rumah, Paris telah menampilkan pertunjukan yang memukau banyak mata dan disebut-sebut sebagai pertunjukkan spektakuler nan unik.

Melansir bbc.com, pembukaan Olimpiade Paris kali ini seakan mendobrak kebiasaan lama yang kerap melakukan hal serupa. Penyelenggara membuang upacara tradisional, dan menjadikan olimpiade tahun ini sebagai olimpiade pertama yang mengadakan acara pembukaan di dalam kota secara keseluruhan, bukan di dalam stadion.

Baca juga:Desain Seragam Defile Tim Indonesia di Olimpiade Paris Terinspirasi Raden Saleh

Ribuan atlet dan pemain berparade di sepanjang Sungai Seine pada malam yang basah setelah diguyur huan, sebelum langit malam dan Menara Eiffel diterangi dengan warna-warna dramatis, menciptakan tontonan yang sangat ambisius dan unik.

Berikut ini adalah beberapa foto paling menarik dari malam itu

Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto

Setelah perjalanan tiga bulan dari Yunani ke Paris, obor Olimpiade diserahkan kepada mantan pesepakbola Prancis Zinedine Zidane, sebelum diteruskan ke bintang tenis Rafa Nadal dan Serena Williams.

Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto

Dalam klimaks yang epik, pemain judo Prancis Teddy Riner dan pelari cepat Marie-Jose Perec menggunakan obor Olimpiade untuk menyalakan kuali yang menggerakkan balon udara yang sangat besar.

Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto

Balon raksasa bercahaya tersebut kemudian terbang di atas kota Paris untuk menandai dimulainya pertunjukan terbesar di dunia.

Intip Pesta Pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang Spektakuler Lewat Foto

Upacara pembukaan dimulai dengan tampilan menakjubkan asap berwarna menyerupai bendera Perancis yang berkibar di atas Pont d’Austerlitz.

Olimpiade 2024 Paris berlangsung mulai 26 Juli hingga 11 Agustus 2024. Terdapat lebih dari 10 ribu atlet dari 206 negara akan bertanding dalam 329 nomor di 32 cabang olahraga

(ori)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Senin 17 Februari 2025
Imsak
04:31
Shubuh
04:41
Dhuhur
12:10
Ashar
15:21
Maghrib
18:18
Isya
19:29
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ
Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.
QS. Al-Isra':1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan