MUI Gelar Doa Bersama 20 Ribu Jamaah di Istiqlal Demi Keselamatan Bangsa dari Bencana
tim langit 7Rabu, 07 Januari 2026 - 10:26 WIB
LANGIT7.ID-Jakarta; Masjid Istiqlal Jakarta dipilih menjadi lokasi pengukuhan pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) periode terbaru yang dijadwalkan pada 20–23 Januari 2026. Acara puncak ini direncanakan dihadiri langsung oleh Presiden Prabowo Subianto untuk meresmikan struktur kepengurusan yang kini berjumlah lebih dari 1.300 orang.
Sebagai pembuka rangkaian kegiatan, MUI akan menggelar doa bersama lintas komponen masyarakat yang diperkirakan melibatkan 20 ribu jamaah. Aksi religi ini difokuskan pada permohonan keselamatan bangsa di tengah rentetan bencana alam yang melanda Indonesia, khususnya di wilayah Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Sekretaris Panitia Pengukuhan, KH. Mabroer, M.S., menjelaskan bahwa agenda ini bukan sekadar seremoni organisasi, melainkan bentuk respons kepedulian terhadap situasi nasional.
"Karena kondisi bangsa saat ini sedang menghadapi berbagai musibah, MUI akan mengawali kegiatan dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa, bukan hanya dalam konteks bencana alam, tetapi keselamatan secara menyeluruh,” ujar Kiai Mabroer dalam keterangan resmi, Rabu (7/1/2026).
Pemilihan Masjid Istiqlal sebagai tempat pelaksanaan didasari pada nilai historis dan simbol spirit kebangsaan. MUI berharap lokasi ini mampu memberikan energi tambahan bagi para pengurus untuk lebih responsif terhadap isu-isu modern, termasuk perkembangan kecerdasan buatan (AI).
“Puncak acara akan dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia. Sementara Presiden akan hadir secara khusus pada agenda pengukuhan pengurus MUI,” jelasnya.
Kiai Mabroer menekankan pentingnya kesiapan mental pengurus dalam menghadapi tantangan zaman yang semakin dinamis.
“Tantangan umat Islam ke depan semakin berat dan beragam, termasuk perkembangan teknologi informasi dan kecerdasan buatan (AI) yang berpotensi membawa dampak besar. Ini menjadi tantangan yang harus disikapi secara serius oleh MUI,” pungkasnya.