Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 21 Maret 2025
home lifestyle muslim detail berita

Disebut Suami Maudy Ayunda, Ini Profil Lengkap Jesse Choi

Fifiyanti Abdurahman Senin, 23 Mei 2022 - 12:15 WIB
Disebut Suami Maudy Ayunda, Ini Profil Lengkap Jesse Choi
Maudy Ayunda dikabarkan menikah dengan pria kebangsaan Korea-Amerika, Jesse Choi, Minggu (22/5/2022) kemarin. Foto: Istimewa
LANGIT7.ID - , Jakarta - Aktris peran dan penyanyi Tanah air, Maudy Ayunda resmi menikah pada Minggu, 22 Mei 2022. Hal ini diketahui melalui unggahan di Instagram terverifikasi, @maudyayunda.

Kabar ini tentu sangat mengejutkan publik, sebab pemain film Perahu Kertas ini tidak pernah terlihat dekat dengan siapapun. Meskipun begitu, para fans tetap sangat mendukungnya.

Baca juga: Maudy Ayunda Ajak Generasi Muda Dukung 3 Isu Transisi Energi

Namun, yang jadi bahan perbincangan saat ini yakni identitas sang suami. Maudy terlihat menutup rapat profil sang suami. Belakangan diketahui, suami dari juru bicara Presidensi G20 ini adalah keturunan Korea-Amerika.

Keduanya bertemu saat menempuh studi di Stanford University Graduate School of Business. Jesse lahir di Korea, namun ia tumbuh dan besar di Amerika, kini ia menetap di Jakarta.

Jesse bahkan membagikan kisah pertemuannya dengan Maudy di platform penerbitan daring, Medium.

"Pada hari pertama saya di GSB, saya bertemu dengan seorang gadis Indonesia yang luar biasa. Dia memiliki hati yang besar untuk negaranya dan, sampai hari ini, secara teratur mendorong saya untuk menjadi "lebih global". Kami mulai berkencan cukup awal, dan setelah menjalani turbulensi sekolah bisnis, COVID, dan keadaan pribadi bersama, kami merasa tak terpisahkan. Saya sangat diberkati untuk memiliki dia dalam hidup saya; kita serupa namun berbeda dalam semua hal yang benar," tulis Jesse, dikutip Senin (23/5/2022).

Baca juga: Maudy Ayunda: Tiga Isu Prioritas jadi Warisan Bagi Generasi Z dan Milenial

Selain itu, Jesse Choi juga pernah menempuh pendidikan di Columbia University in the City of New York. Untuk pekerjaan, Jesse Choi diketahui sebagai investor di berbagai bidang. Salah satunya di perusahaan bernama EIR AC Ventures.

AC Ventures merupakan dana ventura teknologi tahap awal yang berfokus pada investasi di disrupsi digital Indonesia, mengelola US$380 juta di AUM.

Tidak hanya itu, Jesse Choi juga merambah ke Payfazz, yakni startup fintech terkemuka di Indonesia. Startup ini menyediakan layanan keuangan dan infrastruktur pembayaran.

Profesi lainnya, ia juga seorang investor di tim ekuitas swasta, berinvestasi di perusahaan perawatan kesehatan dan konsumen, ritel, serta restoran.

Baca juga: Kominfo Paparkan Dua Tugas Penting Maudy Ayunda saat Presidensi G20 Berlangsung

(est)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 21 Maret 2025
Imsak
04:32
Shubuh
04:42
Dhuhur
12:04
Ashar
15:14
Maghrib
18:07
Isya
19:15
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
سَبَّحَ لِلّٰهِ مَا فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ وَهُوَ الْعَزِيْزُ الْحَكِيْمُ
Apa yang di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah. Dialah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana.
QS. Al-Hadid:1 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan