Langit7.id - Dakwah, Al-Quran, Berita Terkini dan Tafsir
Dapatkan Update berita LANGIT7.ID
melalui notifikasi browser Anda.
kalender Jum'at, 29 Maret 2024
home global news detail berita

Kemenkes: Jamaah Haji Tetap Wajib Vaksinasi Meningitis

Andi Muhammad Selasa, 15 November 2022 - 12:30 WIB
Kemenkes: Jamaah Haji Tetap Wajib Vaksinasi Meningitis
Ilustrasi. Foto: Langit7.id/iStock.
skyscraper (Desktop - langit7.id)
LANGIT7.ID, Jakarta - Kepala Biro Hukum Sekretariat Jenderal Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Indah Febrianti mengatakan, vaksinasi meningitis tidak menjadi keharusan bagi jamaah umrah. Namun untuk jamaah haji diwajibkan untuk melakukan vaksinasi.

Hal tersebut dia sampaikan Berdasarkan nota diplomatik Kedutaan Kerajaan Arab Saudi tanggal 7 November 2022 dan surat dari Kementerian Luar Negeri nomor 211-1246.

"Vaksinasi meningitis merupakan suatu kewajiban bagi mereka yang datang ke Kerajaan Arab Saudi dengan menggunaan visa haji dan tidak menjadi keharusan bagi yang datang dengan menggunakan visa umrah," kata Febrianti dalam keterangan tertulis yang diterima Langit7.id, Selasa (15/11/2022).

Baca Juga: Kemenkes Dorong Pengkinian Data Secara Mandiri Bagi Tenaga Medis dan Nakes

Dia menuturkan, bagi jamaah umrah yang tetap ingin melaksanan vaksinasi Meningitis sebagai upaya perlindungan, tetap dapat melakukan vaksinasi di fasilitas kesehatan yang menyelenggarakan layanan vaksinasi internasional.

"Untuk jamaah umrah yang memiliki komorbid, sangat direkomendasikan untuk melaksanakan vaksinasi Meningitis Meningokokus dan vaksinasi lainnya di fasilitas kesehatan yang menyelenggarakan layanan vaksinasi internasional," ujarnya.

Vaksin meningitis adalah perlindungan terhadap penyakit meningitis. Meningitis sendiri merupakan infeksi dalam selaput pelindung yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang (meninges). Penyakit ini dapat menyerang siapa saja, tetapi paling sering terjadi pada bayi, anak kecil, remaja, dan dewasa muda.

(zhd)
  • Bagikan Artikel Ini :
TOPIK TERKAIT
BERITA TERKAIT
jadwal-sholat
Jadwal Sholat
JAKARTA, Jum'at 29 Maret 2024
Imsak
04:31
Shubuh
04:41
Dhuhur
12:01
Ashar
15:14
Maghrib
18:02
Isya
19:11
Lihat Selengkapnya
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan
قُلْ اِنَّ الْمَوْتَ الَّذِيْ تَفِرُّوْنَ مِنْهُ فَاِنَّهٗ مُلٰقِيْكُمْ ثُمَّ تُرَدُّوْنَ اِلٰى عَالِمِ الْغَيْبِ وَالشَّهَادَةِ فَيُنَبِّئُكُمْ بِمَا كُنْتُمْ تَعْمَلُوْنَ ࣖ
Katakanlah, “Sesungguhnya kematian yang kamu lari dari padanya, ia pasti menemui kamu, kemudian kamu akan dikembalikan kepada (Allah), yang mengetahui yang gaib dan yang nyata, lalu Dia beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.”
QS. Al-Jumu'ah:8 Langit 7 Cahaya Menuju Kebaikan